Waduh! Warga Laporkan Adanya Kerumunan Senam di Majalaya Minggu Pagi Ini

- 14 Maret 2021, 08:06 WIB
Salah seorang netizen PRFM, Sahara menyampaikan temuannya melalui akun twitter ke @prfmnews, Minggu 14 Maret 2021 pagi ini.  Dalam unggahannya, Sahara memotret gelaran senam yang diadakan di salah satu mal di Majalaya, Kabupaten Bandung, sekira pukul 07.08 WIB.
Salah seorang netizen PRFM, Sahara menyampaikan temuannya melalui akun twitter ke @prfmnews, Minggu 14 Maret 2021 pagi ini. Dalam unggahannya, Sahara memotret gelaran senam yang diadakan di salah satu mal di Majalaya, Kabupaten Bandung, sekira pukul 07.08 WIB. /NETIZEN PRFM-SAHARA

PRFMNEWS – Salah seorang netizen PRFM, Sahara menyampaikan temuannya melalui akun twitter ke @prfmnews, Minggu 14 Maret 2021 pagi ini.

Dalam unggahannya, Sahara memotret gelaran senam yang diadakan di salah satu mal di Majalaya, Kabupaten Bandung, sekira pukul 07.08 WIB.

Ia menyebut di depan Thee Matic Mall, tak sedikit orang yang berkerumun untuk mengikuti senam pagi. Ditambah lagi yang mengundang perhatiannya adalah para peserta senam seolah mengabaikan protokol kesehatan dalam hal ini tak menggunakan masker dan tak menjaga jarak.

Baca Juga: Jawa Barat Berstatus Waspada dan Jatim Siaga, 16 Daerah Ini Berpotensi Terdampak Banjir Bandang

Baca Juga: Persib Hari Ini Ulang Tahun ke-88, Bos Persib: Menang Bersama dalam Keabadian

Untuk itu, ia pun meminta warga untuk tetap menaati protokol kesehatan dan menghindari penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bandung.

“7.08 : Majalaya, depan Thee Matic Mall cukup ramai orang yang sedang senam. Tetap jaga jarak dan kalau bisa tetap pakai maskernya ya. Jangan sampai ada kluster senam di Majalaya,” kata Sahara pagi ini melalui twitter.

Ia pun berharap di Kabupaten Bandung khususnya Majalaya jangan sampai ada kluster senam.

Baca Juga: UPDATE, 10 Kecamatan di Kota Bandung Ini Tercatat Miliki Kasus Covid-19 Aktif Terbanyak per 13 Maret 2021

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x