2 Calon Wali Kota Bandung Erwin dan Farhan Bertemu, Jadi Sinyal Koalisi PKB dan Nasdem di Pilwalkot Bandung?

Tayang: 6 Juni 2024, 08:17 WIB
Penulis: TIM PRFM
Editor: Rifki Abdul Fahmi
Pertemuan calon wali kota Bandung dari PKB Erwin dan calon wali kota Bandung dari NasDem Muhammad Farhan di kantor DPC PKB kota Bandung Rabu, 5 Juni 2024.
Pertemuan calon wali kota Bandung dari PKB Erwin dan calon wali kota Bandung dari NasDem Muhammad Farhan di kantor DPC PKB kota Bandung Rabu, 5 Juni 2024. /

PRFMNEWS - DPC PKB Kota Bandung menggelar pertemuan dengan DPD NasDem Kota Bandung pada Rabu, 5 Juni 2024 kemarin. Kegiatan tersebut diisi juga dengan pertemuan dua calon wali kota Bandung dari masing-masing partai yaitu Erwin dari PKB dan Muhammad Farhan dari NasDem.

Ketua DPC PKB Kota Bandung yang juga calon wali kota Bandung dari PKB Erwin menyampaikan, pertemuan di Kantor DPC PKB Kota Bandung ini diisi dengan perbincangan politik antara kedua partai jelang Pilkada Serentak 2024.

"Saya mendapat surat resmi dari DPD NasDem dari Pak Awangga untuk bersilaturahmi. Alhamdulillah dalam silaturahmi ini mudah-mudahan bisa menghasilkan dan melahirkan pemimpin terbaik di kota Bandung," kata Erwin.

Saat ditanya soal kemungkinan PKB dan NasDem berkoalisi, Erwin mengaku tak keberatan.

Baca Juga: NasDem Akhirnya Tunjuk Farhan Sebagai Calon Wali Kota Bandung

Pasalnya, sambung Erwin, antara PKB dan NasDem sudah memiliki hubungan yang baik dalam perpolitik di Kota Bandung maupun tingkat nasional.

"Kalau saya secara kepartaian di tingkat DPC bagi saya engga jadi masalah karena bagaimanapun NasDem dengan PKB ini sudah merajut hubungan yang lama juga sudah banyak kesepahaman terkait program kedepan untuk kota Bandung ini," sebutnya.

Namun pada akhirnya Erwin menyerahkan kesepakatan koalisi ini ke jenjang yang lebih tinggi yaitu ke tingkat DPW dan DPP masing-masing partai.

Saat ini, Erwin masih menjajaki berbagai peluang koalisi dengan banyak partai di kota Bandung.

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub