Cegah Pungli Tarif Parkir, Dishub Kota Bandung: Parkir Liar Bukan Melulu Salah Pemerintah

- 20 April 2024, 18:00 WIB
Petugas Dishub saat mengecek mesin parkir di Jalan Braga, Kota Bandung
Petugas Dishub saat mengecek mesin parkir di Jalan Braga, Kota Bandung /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menegaskan akan terus memberantas aksi pungutan liar (pungli) tarif parkir yang kerap merugikan masyarakat termasuk wisatawan.

Dishub Kota Bandung berkomitmen menertibkan parkir liar dengan berbagai cara, termasuk terus mengedukasi petugas parkir agar bertindak sesuai aturan hingga mengimbau masyarakat untuk turut serta memberantasnya.

Peran serta masyarakat bantu pemerintah untuk memberantas pungli khususnya pada praktik parkir liar, kata Plt. Kepala Dishub Kota Bandung Asep Kuswara, bisa dilakukan dengan memarkirkan kendaraan mereka di lokasi parkir resmi.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Kedai Mie Yamin Paling Enak dan Bikin Nagih di Bandung, Wajib Coba!

"Parkir liar itu bukan melulu salah pemerintah, tapi masyarakat juga harus paham. Harus bisa memilih dan memilah (lokasi parkir). Jadi misalnya parkir di trotoar, ngapain parkir di trotoar? Kan trotoar itu bukan untuk parkir tapi untuk pejalan kaki," ujar Asep di Balai Kota Bandung, Jumat 19 April 2024.

Asep berharap masyarakat juga memahami dan mematuhi rambu lalu lintas. Misalnya, jika menemukan rambu dilarang parkir maka masyarakat tidak melanggarnya dengan tidak parkir di lokasi tersebut.

"Jadi bedakan parkir legal dengan parkir ilegal. Kalau parkir ilegal itu parkir yang notabene di tempat yang salah. Kalau parkir yang legal di tempat yang benar, tidak menghalangi seluruh lintasan kendaraan," jelasnya.

Baca Juga: Mulai Jualan Lagi 21 April, Pedagang Bacang Panas Braga Umumkan Kenaikan Harga

Asep menambahkan, petugas resmi di setiap penjuru lokasi parkir di Kota Bandung dipastikan ketika mereka bertugas maka mengenakan seragam dan nama lengkap sebagai juru parkir.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x