Ingat! Mulai 1 Juli Bayar Trans Metro Pasundan Pakai Kartu Uang Elektronik Agar Dapat Tarif Integrasi

- 29 Juni 2023, 18:30 WIB
Ilustrasi Trans Metro Pasundan
Ilustrasi Trans Metro Pasundan /Dok Kemenhub.

PRFMNEWS - Mulai 1 Juli 2023 mendatang, ada aturan baru bagi penumpang Teman Bus Trans Metro Pasundan (TMP) yang beroperasi di Bandung Raya.

Mulai Sabtu, 1 Juli 2023 mendatang, bayar Trans Metro Pasundan harus memakai kartu uang elektronik agar bisa mendapatkan tarif integrasi.

Nantinya, setiap satu kartu uang elektronik hanya bisa digunakan untuk satu penumpang saja.

Baca Juga: Naik Bus TMP Bandung Wajib Punya Kartu E-Money Per 1 Juli, Bisa Gratis Transit Pindah Koridor

"Mulai tanggal 1 Juli 2023, Teman Bus mewajibkan kepada seluruh pelanggan untuk memiliki 1 kartu uang elektronik bagi 1 orang penumpang," tulis keterangan di akun instagram @temanbusbandung dikutip Kamis, 29 Juni 2023.

Adapun kartu uang elektronik yang bisa digunakan untuk pembayaran TMP adalah E-Money Mandiri, Tapcash BNI, Brizzi BRI dan Flazz BCA.

Karena itu, pastikan kartu uang elektronik yang akan digunakan untuk membayar TMP harus terisi saldo yang mencukupi.

Baca Juga: Mulai 1 Juli 2023 Ada Tarif Khusus Trans Metro Pasundan untuk Mahasiswa, Pelajar, Lansia, dan Disabilitas

Adapun yang dimaksud dengan tarif integrasi adalah tarif yang bisa digunakan untuk transit atau berganti koridor TMP tanpa harus bayar lagi pada waktu tertentu.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x