Kapolsek Ibun Gelar Jumat Curhat di Desa Tanggulun Kecamatan Ibun

- 20 Januari 2023, 14:20 WIB
Jumat Curhat diadakan Polsek Ibun di Desa Tanggulun, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jumat 13 Januari 2023.
Jumat Curhat diadakan Polsek Ibun di Desa Tanggulun, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jumat 13 Januari 2023. /Dok Polsek Ibun

PRFMNEWS - Polsek Ibun Polresta Bandung mendengarkan aspirasi masyarakat melalui program Jumat Curhat di Mesjid Nurrusa'adah, Desa Tanggulun, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung pada Jumat 13 Januari 2023.

Kapolresta Bndung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Ibun Iptu Ilmansyah, memaparkan bahwa dalam Program Jumat curhat yang digagas Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda, Polres hingga Polsek.

Melalui kegiatan Jumat Curhat, Kepolisian menerima curhatan masyarakat terkait tugas Anggota Polisi di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.

Baca Juga: Persib Antisipasi Pergerakan Sayap Madura United

“Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga bisa membuat kehadiran Polri di setiap aktifitas kegiatan masyarakat bisa bermanfaat,” kata Iptu Ilmansyah.

Kegiatan Jumat Curhat Polsek Ibun kali ini dilaksanakan di Mesjid Nurrusa'adah Desa Tanggulun yang dihadiri oleh Kapolsek Ibun Iptu Ilmansyah beserta jajarannya, Danramil Paseh Ibun yang diwakili oleh Babinsa Desa Tanggulun, Kepala desa Tanggulun yang diwakili oleh sekdes beserta perangkat, Ketua BPD Desa Tanggulun, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan warga Masyarakat desa Tanggulun.

Pada kesempatan tersebut, masyarakat menyampaikan keluhan seperti banyaknya pengendara yang menggunakan knalpot bising.

Baca Juga: Polisi Tangkap 7 Anggota LSM yang Diduga Lakukan Pemerasan dalam Perdamaian Kasus Pemerkosaan di Brebes

Jumat Curhat diadakan Polsek Ibun di Desa Tanggulun, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jumat 13 Januari 2023.
Jumat Curhat diadakan Polsek Ibun di Desa Tanggulun, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jumat 13 Januari 2023. Dok Polsek Ibun

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x