Karyawan Ungkap Penyebab Kebakaran Ruko Laundry di Cijawura Bandung, Sempat Terjadi Ledakan

- 24 April 2022, 16:57 WIB
Ilustrasi kebakaran.
Ilustrasi kebakaran. /DOK PRFMNEWS.ID

PRFMNEWS - Seorang saksi salah satu karyawan mengungkap penyebab kebakaran yang menimpa ruko laundry di Jalan Ibrahim Adjie (Terusan Kiaracondong), Kelurahan Cijawura, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung.

Penyebab kebakaran ruko laundry di Cijawura, Buahbatu pada Sabtu, 23 April 2022 malam kemarin disampaikan saksi kepada Tim Diskar PB Kota Bandung.

Saksi mengatakan, penyebab kebakaran ruko laundry itu dipicu dari tabung gas yang tersambung ke mesin cuci untuk mengeringkan pakaian.

Baca Juga: Besok Terakhir, Ini Tahapan, Cara dan Syarat Mendaftar Lowongan Kerja Rekrutmen Bersama BUMN 2022

“Menurut saksi salah satu karyawan laundry, tabung gas dari laundry dikeluarkan karyawan dan kembali dipasang. Lalu terjadi percikan api yang merambat ke pakaian, lalu terdengar suara ledakan,” ujarnya, dikutip prfmnews.id dari akun Instagram @diskarpbbdg.

Kebakaran ruko laundry tersebut terjadi pada Sabtu kemarin sekira pukul 19.59 WIB. Akibat peristiwa itu, dua korban pria salah satunya karyawan laundry mengalami luka dan dirawat di RS Pindad.

Baca Juga: NEKAT! Bocah Main ke Bawah Kolong Rel Kereta Api di Cimahi Demi Konten, Dipergoki Warga Hingga Dimarahi

Beberapa saat setelah api berkobar, tim Diskar PB Kota Bandung datang di lokasi dan langsung melakukan pemadaman.

Usai api padam dan dilakukan pendinginan, petugas Diskar PB memberikan sosialisasi bahaya kebakaran dan langkah pertama penanganannya.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x