Pemkab Bandung Barat Berikan Bantuan UMKM Rp2,4 Miliar, Hengky: UMKM Harus Naik Kelas di Tengah Pandemi

- 26 September 2021, 16:55 WIB
Pemerintah Kabupaten Bandung Barat salurkan bantuan untuk UMKM dengan total anggaran Rp2,4 miliar, Minggu 26 September 2021
Pemerintah Kabupaten Bandung Barat salurkan bantuan untuk UMKM dengan total anggaran Rp2,4 miliar, Minggu 26 September 2021 /Humas Pemkab Bandung Barat.

PRFMNEWS - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Bandung Barat terus berkomitmen untuk membantu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Meskipun saat ini kondisi perekonomian masih cukup sulit akibat pandemi Covid-19, Pemkab Bandung Barat tetap komitmen bantu pelaku UMKM.

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan mengatakan, Pemkab Bandung Barat sudah memberikan bantuan kepada para pelaku UMKM tersebut sebesar Rp 2,4 miliar agar UMKM yang ada di wilayah Kabupaten Bandung Barat, agar nantinya bisa naik kelas.

Baca Juga: Kini Minyak Jelantah Bisa Jadi Uang Atau Emas, Begini Caranya

"Pemkab Bandung Barat sudah memberikan atau menggelontorkan bantuan senilai Rp 2,4 miliar untuk pelaku-pelaku UMKM," kata Hengky, Minggu 26 September 2021.

Hengky berharap anggaran atau bantuan tersebut bisa digunakan sebaik mungkin karena jika UMKM sudah naik kelas, nantinya bisa membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Bandung Barat.

Terkait hal ini, pihaknya mencontohkan, sudah ada UMKM di Bandung Barat yang sukses dan bisa mempekerjakan masyarakat di sekitarnya. Sehingga, peluang lapangan pekerjaan bisa terbuka lebar dengan adanya UMKM tersebut.

Baca Juga: Festival Kopi Magelang Digelar 2 Oktober Mendatang, Sejuta Cangkir Kopi Bakal Dibagikan Secara Gratis

"Sebagai contoh, kemarin ada UMKM yang omzetnya Rp3 miliar, permintaannya begitu banyak, sehingga penyerapan tenaga kerjanya juga lumayan untuk kampung sekitar," katanya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x