Silakan Lapor Polisi Jika Anda Jadi Korban Tabrak Lari Mobil Putih Semalam di Bandung

- 11 Juni 2021, 13:32 WIB
Mobil warna putih yang viral dikejar massa di Bandung, Kamis 10 Juni 2021 malam. Mobil tersebut terbakar di ruas Tol Cileunyi
Mobil warna putih yang viral dikejar massa di Bandung, Kamis 10 Juni 2021 malam. Mobil tersebut terbakar di ruas Tol Cileunyi /NETIZEN PRFM/DUDI.

PRFMNEWS - Viral mobil putih ugal-ugalan di jalanan Kota Bandung diduga dikejar massa karena tabrak lari pada Kamis 10 Juni 2021 malam.

Sejumlah netizen menyebut mobil itu juga menyenggol kendaraan lainnya saat berusaha melarikan diri. Lokasi terakhir, mobil itu ditemukan hangus terbakar di ruas Tol Cileunyi, tapi pengemudi belum ditemukan.

Atas kejadian ini, Satlantas Polrestabes Bandung mempersilakan masyarakat yang merasa menjadi korban tabrak lari dan mengalami kerugian untuk segera melapor ke bagian Laka Polrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung.

Baca Juga: Begini Kronologi Mobil Putih yang Dikejar Massa Karena Tabrak Lari dan Berakhir Terbakar di Tol Cileunyi

"Bagi warga masyarakat yang menjadi korban tabrak lari yang mengalami kerugian baik secara materi maupun luka-luka agar segera melapor ke bagian unit Laka Polrestabes Bandung," tulis akun instagram @tmcpolrestabesbandung, Jumat 11 Juni 2021.

Selain itu, polisi juga mengimbau masyarakat yang punya bukti foto maupun video terkait kejadian tabrak lari semalam dapat dikirimkan untuk kepentingan penyelidikan.

"Yang punya bukti video atau poto terkait kejadian tabrak lari semalam bisa wa mimin atau dm untuk penyelidikan," ucapnya.

Baca Juga: Kata Polisi Soal Pemilik Mobil Putih yang Dikejar Massa Usai Tabrak Lari di Bandung Semalam

Sebelumnya, Kanit PJR Tol Padaleunyi, AKP Otong Rustandi pun mengungkap kronologis mobil putih yang ditemukan terbakar di Tol Cileunyi dengan kondisi hangus dan rangka penyok-penyok.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x