Info Cuaca: Hari Ini Bandung Raya Hujan Lagi, Waspadai Genangan Air di Jalan

- 22 Mei 2021, 11:16 WIB
Hujan lebat di kawasan Cipacing, Jatinangor, Sumedang, Senin 22 Maret 2021 lalu
Hujan lebat di kawasan Cipacing, Jatinangor, Sumedang, Senin 22 Maret 2021 lalu /Twitter @rezamalee

PRFMNEWS - Prakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bandung, Neneng Sugianti menyampaikan masih adanya potensi hujan dengan intensitas ringan yang dapat disertai petir hari ini Sabtu, 22 Mei 2021.

Peluang hujan terebut terjadi di wilayah Bandung Raya dan diperkirakan terjadi pada siang, sore, hingga malam nanti.

Sementara itu pada malam hingga dini hari, Bandung Raya diperkirakan akan kembali berawan.

Baca Juga: Angkat Beban, Skuad Garuda Awali Hari dengan Latihan Kebugaran

Neneng juga menyebutkan suhu udara untuk wilayah Bandung Raya hari ini paling rendah diperkirakan mencapai 20,8 derajat celcius. 

Adapun suhu udara paling tinggi diperkirakan mencapai 29,8 derajat celcius.

Kelembapan udara sebagai pendukung terbentuknya awan-awan hujan berada di antara 56-89 persen.

Tak hanya itu, Neneng juga menyebutkan perkiraan kecepatan angin yang berhembus dari arah Tenggara dengan kecepatan 15 km per jam.

Baca Juga: Mulai Latihan Pekan Depan, Pemain Belakang Persib Victor Igbonefo: Sampai Jumpa di Bandung

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x