Sebelum Ditangkap KPK, Ajay: Contoh Korupsi, di Kantin Ngambil Bala-Bala 5 Ngakunya 1

- 27 November 2020, 15:34 WIB
Wali Kota Cimahi, Ajay M Priatna saat merayakan momen Hari Anti Korupsi Sedunia yang jatuh pada 9 Desember 2019 lalu. Ia mengunggah keterangan menarik pada unggahan instagramnya.
Wali Kota Cimahi, Ajay M Priatna saat merayakan momen Hari Anti Korupsi Sedunia yang jatuh pada 9 Desember 2019 lalu. Ia mengunggah keterangan menarik pada unggahan instagramnya. /Instagram @ajaympriatna

“Yang masih korupsi, contohnya di kantin sekolah ngambil bala-bala 5 ngakunya 1. Masih saya pantau. #HariAntiKorupsi,” kata dia.

Ditangkapnya Ajay oleh KPK ini menambah daftar Wali Kota Cimahi yang terseret kasus korupsi. Tiga kali Kota Cimahi punya wali kota, tiga kali juga wali kotanya ditangkap oleh KPK. Di antaranya, Itoc Tochija, Atty Suharti, dan Ajay M Priatna.

Ketua KPK, Firli Bahuri mengaku belum bisa berbicara banyak terkait kasus yang menimpa Ajay M Priatna. Firli menyebut saat ini tim KPK akan melakukan pemeriksaan terhadap Ajay.

Baca Juga: Satgas Covid-19 Minta Momen Libur Panjang Akhir Oktober Harus Jadi Pelajaran

Oleh karenanya dia memohon waktu agar KPK bisa mendalami kasus ini terlebih dahulu.

"Tolong beri waktu kami untuk bekerja dulu," sebut Firli dilansir prfmnews.id dari ANTARA.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x