Filosofi dan Makna Piala Presiden 2022 Cabang Bulu Tangkis

- 26 Juli 2022, 18:58 WIB
Filosofi dan Makna Piala Presiden 2022 Cabang Bulu Tangkis
Filosofi dan Makna Piala Presiden 2022 Cabang Bulu Tangkis /Instagram @badminton.ina

Terinspirasi dari bangunan tua bersejarah yang berada di Indonesia, ingin menunjukkan bahwa suatu proses dan hasil yang besar dibangun dengan konsep yang matang, diraih dengan kerja keras, semangat, pantang menyerah, konsisten, kesungguhan yang dilakukan secara terus-menerus akan tercatat dalam sejarah yang menjadi kebanggaan dan patut diapresiasi oleh dunia.

Baca Juga: Meski Kalah Tanding, Raisa Senang Karena Bisa Cosplay jadi Atlet Bulu Tangkis

3. Burung Garuda

Burung Garuda sebagai salah satu simbol yang menggambarkan kebajikan, kekuatan, keberanian, kesetiaan, dan kedisiplinan. Indonesia adalah bangsa yang besar dan negara yang sangat kuat dan Pancasila adalah landasan dari negara Indonesia.

4. Peta Indonesia

Bentuk dasar tapak (base) terinspirasi dari tugu Pancasila yang dipadukan dengan peta Indonesia pada bagian reliefnya. Hal ini melambangkan bahwa negara Indonesia sebagai tempat kelahiran kita, yang sangat luas dan memiliki banyak suku dan budaya.

Banyaknya suku dan budaya menjadi negara yang penuh keberagaman. Awal yang harus kita genggam erat dalam menjalani persaudaraan maupun dalam persaingan yaitu harus selalu menjaga persatuan dan kesatuan dengan menanamkan sikap saling menghormati dan menghargai perbedaan suku, budaya dan agama.

Baca Juga: 30 Tahun Jadi Atlet Bulu Tangkis, Greysia Polii Resmi Gantung Raket

Itulah empat filosofi dan makna dari Piala Presiden 2022.

Dengan adanya Piala Presiden 2022 ini diharapkan dapat menjadi momen persatuan atlet bulu tangkis di Indonesia.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x