Apriyani Fadia Raih Gelar Juara di Final Malaysia Open 2022

- 3 Juli 2022, 15:10 WIB
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti baru saja meraih gelar juara Malaysia Open 2022
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti baru saja meraih gelar juara Malaysia Open 2022 /Tangkapan layar vidio twitter/

PRFMNEWS - Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti keluar sebagai juara di ajang Malaysia Open pada Minggu, 3 Juli 2022.

Apri/Fadia raih juara usai bertanding dalam laga final Malaysia Open 2022 saat berhadapan dengan pasangan China Zhang Shu Xian/Zheng Yu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Ganda putri andalan Indonesia itu menang dramatis 21-18, 12-21, dan 21-19 atas pasangan China di partai final yang berdurasi 70 menit.

Baca Juga: Jangan Khawatir Berat Badan Bertambah Saat Mengkonsumsi Pil KB, Ini 5 Tips dari dr Saddam Ismail

Pada gim pertama Apri/Fadia memimpin poin 8-5, namun pasangan China akhirnya mendekati poin menjadi 9-9. Tapi interval gim pertama akhirnya ditutup oleh Indonesia.

Selanjutnya di gim kedua Apri/Fadia sempat kejar-kejaran poin dengan pasangan asal China. Dengan interval dikuasai Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang berhasil menutup gim kedua dengan kemenangan 21-12.

Namun, di gim ketiga pasangan ganda putri Indonesia kembali bangkit. Walaupun raihan skor semakin ketat dengan saling menyambar poin satu demi satu.

Baca Juga: Mobil Mini Cooper Tabrak 2 Motor di Gandaria, Begini Kesaksian Warga di Lokasi

Pada akhirnya di gim ketiga dimenangkan oleh pasangan ganda putri Indonesia dengan skor 21-19 yang membuat Apri/Fadia meraih gelar juara di Malaysia Open 2022.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x