Ternyata ini Penyebab Kenapa Indomie Versi Indonesia Lebih Enak dari Negara Lain

- 6 Maret 2023, 13:00 WIB
Indomie Indomie Mi Goreng//instagram.com/indomieau
Indomie Indomie Mi Goreng//instagram.com/indomieau /

PRFMNEWS - Banyak masyarakat bertanya-tanya mengapa Indomie versi Indonesia jauh lebih gurih dan lezat dibandingkan versi mie Indomie di negara lain.

Padahal produsen mie di Indonesia dengan negara lain sama saja. Hal ini membuat warganet terus bertanya apa rahasianya.

Dijual di lebih dari 100 negara, Marketing Manager Indomie, Vemri Veradi akhirnya mengungkap alasan mengapa Indomie versi Indonesia terasa lebih nikmat.

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Bagikan Rahasia Makan Mie Instan Tapi Tubuh Tetap Sehat

“MSG kita masuk ke batas aman BPOM tapi kan tiap negara ada aturan kadar MSG masing-masing, jadi itu lah kenapa tiap negara rasanya beda,” Kata Vemri dikutip dari ANTARA.

Meski tidak mengkonfirmasikan apakah kadar penyedap rasa atau monosodium glutamat (MSG) Indomie di Indonesia lebih tinggi dari negara lain, Vemri menyebut kombinasi bumbu-bumbu lain untuk mengangkat rasa dimasukkan, menyesuaikan selera masyarakat Indonesia.

“Untuk rasa, memang berbeda-beda tiap negara, namun basis rasa tiap negara sebetulnya sama hanya takaran bumbu yang berbeda,” ujarnya.

Baca Juga: Sering Makan Mie Instan? Coba Minum Ramuan ini untuk Buang Racun pada Mie Instan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x