Nekat Mencuri Motor Saat Hajatan, Pencuri di Pondok Aren ini Langsung Ditangkap Polisi dan Warga

- 16 Mei 2022, 12:45 WIB
Ilustrasi curanmor.
Ilustrasi curanmor. /prfmnews

PRFMNEWS - Terlalu nekat, seorang maling sepeda motor langsung diamankan polisi setelah diketahui tengah melakukan pencurian di lokasi hajatan di Jalan H Sarmah, Perigi Lama, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Menurut Kanit Reskrim Polsek Pondok Aren, Iptu Leo Lucyano aksi pencurian terjadi pada Sabtu 14 Mei 2022 sekitar pukul 21.05 WIB.

Saat ini pelaku yang diketahui berinisial AS (36) telah diamankan oleh polisi.

Baca Juga: Pemeran Ayu dalam Film KKN di Desa Penari Ternyata Mantan Atlet Taekwondo, Sempat Kesulitan Saat Menari

Leo menyebutkan bahwa pelaku AS menjebol kunci kontak sepeda motor milik salah satu tamu pesta pernikahan di lokasi.

Namun naas saat beraksi di keramaian pelaku pada saat itu tidak menyadari bahwa ada warga dan polisi yang sudah mengamati aktivitasnya.

"Tim Opsnal yang sedang melintas di lokasi curiga melihat gerak-gerik seorang pria sedang duduk di sebuah motor sambil mengeluarkan kunci letter T dari kantong celananya dan memasukkan kunci tersebut ke lubang kunci motor," ungkap Leo, pada Minggu 15 Mei 2022, seperti yang dikutip prfmnews.id melalui PMJ news.

Baca Juga: Ridwan Kamil Cari Desa dan Kampung yang Membutuhkan Jembatan Gantung, Bisa Kontak ke Sini

Tentu saja tidak butuh waktu lama bagi polisi untuk menangkap pelaku, tersangka yang saat itu berhasil menjebol kunci kontak Honda Beat milik tamu, saat akan membawa kabur barang curiannya, warga langsung datang menyergap. Pelaku pun melarikan diri dengan meninggalkan motornya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x