Apakah Diharuskan untuk Menjawab Salam Melalui Pesan WhatsApp, Simak Jawabannya

- 18 April 2022, 12:10 WIB
Ilustrasi WhatsApp
Ilustrasi WhatsApp /Whatsapp.com

PRFMNEWS – Apakah diharuskan untuk menjawab salam melalui pesan WhatsApp? Sebaiknya Anda simak jawabannya berikut ini.

Seperti kita ketahui bahwa teknologi saat ini semakin canggih yang memungkin orang-orang bisa saling terhubung satu sama lain meski dengan jarak yang jauh.

Kita bisa saling berkomunikasi melalui pesan singkat, panggilan telepon, ataupun panggilan video.

Lalu apakah kita sebagai umat muslim diharuskan pula untuk menjawap salam dari pesan singkat seperti WhatsApp?

Baca Juga: Sebaiknya Berapa Kali Bekam dalam Sebulan? Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar Berikut Ini

Seperti dikutip dari Instagram @bimasislam, menjawab salam hukumnya yaitu wajib, maka untuk menjawab salam melalui pesan WhatsApp, tidak harus dengan tulisan, tetapi boleh juga dengan lisan.

Seperti yang disampaikan Syaikh Abu Bakar Syatha yang bersumber dari Asna al-Mathalib mengatakan bahwa wajib menjawab salam baik dengan lisan maupun tulisan. Tetapi membalasnya dengan tulisan dan lisan lebih utama.

Baca Juga: Bolehkah Konsumsi Propolis Setiap Hari? dr. Zaidul Akbar Berikan Saran Begini

“Syaikh Abu Bakar Syatha mengatakan (maka wajib bagi orang yang diberi salam untuk menjawab salam secara langsung, baik dengan lisan maupun tulisan. Adapuun bagi orang yang diberi salam melalui tulisan, maka boleh membalasnya dengan lisan maupun tulisan. Akan tetapi, membalasnya dengan tulisan dan lisan itu lebih utama,” seperti dikutip prfmnews.id dari @bimasislam.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Instagram @bimasislam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x