Server Kemenkes Diretas, 10 Rincian Data Rahasia Milik Pasien Covid-19 ini Diduga Bocor

- 7 Januari 2022, 16:15 WIB
Diduga Data Bocor data Kemenkes dijual di Raid Forums
Diduga Data Bocor data Kemenkes dijual di Raid Forums /Pexels/Sora Shimazaki

PRFMNEWS – Server penyimpan data rahasia atau pribadi pasien Covid-19 milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dikabarkan diretas oleh pihak tak bertanggung jawab.

Server Kemenkes yang diretas tersebut mengakibatkan dugaan enam juta data rahasia/pribadi pasien Covid-19 dari berbagai rumah sakit, bocor dan dijual di forum gelap.

Masing-masing data pribadi pasien tersebut berisi 10 rincian data rahasia yang hanya boleh diketahui oleh pasien dan pihak rumah sakit.

Baca Juga: Kabar Gembira! Kereta Cibatu - Garut Segera Beroperasi, Bupati Berikan Kabar Terbaru

Dari hasil penelusuran tim transformasi digital Kemenkes, peretas dalam forum gelap itu mengklaim, data berasal dari server terpusat Kementerian Kesehatan Indonesia pada 28 Desember 2021.

Mengutip laman ANTARA, berdasarkan tautan yang beredar, dokumen tersebut berisi informasi medis pasien (rekam medis) Covid-19 dari berbagai rumah sakit di Indonesia, total data berjumlah 720GB.

Pengunggah di forum tersebut menyebut, ada 10 rincian data pribadi pasien yang diduga dicuri, yakni nama lengkap pasien, rumah sakit, foto pasien, hasil tes Covid-19.

Baca Juga: Kronologi Mobil Pajero Ringsek Tabrak Tiang di Manggarai Jakarta

Lalu, hasil pindai X-Ray, keluhan pasien, surat rujukan BPJS Kesehatan, laporan radiologi, hasil tes laboratorium, dan surat persetujuan menjalani isolasi Covid-19.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x