Kepala Tim Jaguar Polres Depok Sambut Baik Keputusan Kapolda Metro Jaya Latih Anggotanya Lebih Profesional

- 3 November 2021, 21:28 WIB
Ilustrasi Tim Jaguar
Ilustrasi Tim Jaguar /Instagram @winamagus

PRFMNEWS - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran memastikan sejumlah tim patroli malam seperti Tim Jaguar, Tim Raimas Backbone, Tim Pemburu Preman dan lainnya bukan dibubarkan melainkan diperkuat.

Hal itu Kapolda sampaikan saat berikan pengarahan kepada Tim Tindak Ditsabhara dan Polres Jajaran Polda Metro Jaya pada Selasa, 2 November 2021.

“Saya luruskan bahwa tim itu tidak dibubarkan, tim itu tetap ada, tim itu akan saya tingkatkan bahkan kalau patrolinya cuma 2 jam, saya mau minta dia patroli 5 jam dalam satu malam,” kata Kapolda Metro Jaya.

Baca Juga: Victor Igbonefo Waspada Hadapi Striker Persela, Siapa Dia?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Winam Agus (@winamagus)

 

Menurut Kapolda, tim patroli malam bentukan polres di jajarannya itu akan diperkuat dan dilatih untuk membentuk konsep tim patroli baru berjuluk “Dream Team”.

Menanggapi pernyataan tersebut, Kepala Tim Jaguar Polres Depok, Iptu Winam Agus ikut menegaskan niat baik Kapolda Metro Jaya tersebut.

Hal ini Winam sampaikan dalam unggahan di akun Instagram miliknya @winamagus pada 2 November 2021 kemarin.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x