Update Terbaru Jadwal Kereta Api Jauh dan Lokal Selama PPKM Darurat

- 3 Juli 2021, 10:51 WIB
Ilustrasi Kereta api Mutiara Timur
Ilustrasi Kereta api Mutiara Timur /Dok PT KAI.

PRFMNEWS - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menginformasikan jadwal terbaru keberangkatan Kereta Api selama masa PPKM Darurat Jawa-Bali mulai 3 hingga 20 Juli 2021.

Manager Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung, Kuswardoyo mengatakan selama masa PPKM Darurat ada sejumlah perjalanan Kereta Api yang dibatalkan.

"Mulai hari ini ada beberapa perjalanan Kereta Api jarak jauh yang dibatalkan. Seperti Kereta Api Argo Parahyangan, Kereta Api Pasundan, Kereta Api Lodaya, Kereta Api Baturraden, Kereta Api Mutiara Selatan, Kereta Api lokal Cibatuan, Kereta Api Siliwangi dan Kereta Api Walahar. Dibatalkan sampai tanggal 20 Juli 2021," kata Kuswardoyo saat on air di Radio PRFM 107.5 News Channel,  Sabtu 3 Juli 2021.

Baca Juga: Sejumlah Rumah Sakit di Kota Bandung Tutup Layanan IGD Khusus Covid-19, Dinkes Berikan Penjelasan

Kuswardoyo menjelaskan, pembatalan sejumlah jadwal keberangkatan Kereta Api ini sesuai dengan SE No. 14 Tahun 2021 Satgas Penanganan COVID-19, tanggal 2 Juli 2021, tentang perjalanan orang dalam negeri dalam masa pandemi COVID-19 dan SE No. 42 Tahun 2021 Kementrian Perhubungan, tanggal 2 Juli 2021, tentang petunjuk pelaksanaan perjalanan orang dalam negeri dengan transportasi perkeretaapian pada masa pandemi COVID-19.⁣

Baca Juga: Perwal Terbaru PPKM Darurat di Kota Bandung : Tempat Ibadah dan Tempat Wisata Ditutup

"Dibatalkan perjalannnya untuk mengurangi pergerakan masyarakat," katanya.

Baca Juga: PPKM Darurat Berlaku Mulai Hari Ini, Bagaimana dengan Pelayanan Perpanjang SIM? Ini Kata Polisi

Namun demikian, lanjut dia beberapa perjalanan Kereta Api masih beroperasi selama masa PPKM Darurat ini.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x