15 Ucapan Maulid Nabi 2022 untuk Rayakan Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW, Cocok Dipasang pada Medsos

8 Oktober 2022, 06:37 WIB
Ilustrasi Maulid Nabi Muhammad /Pixabay.com/Abdullah_Shakoor

 

PRFMNEWS - Hari ini umat muslim di seluruh dunia  memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW.

 

Maulid Nabi adalah hari peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW yaitu 12 Rabiul Awal atau yang jatuh pada tanggal 8 Oktober 2022.

 

Untuk memperingati hari kelahiran Nabi ada beragam tradisi yang biasa dilakukan oleh umat muslim di seluruh dunia.

 

Baca Juga: 20 Link Download Twibbon Maulid Nabi Muhammad SAW, Siapkan Foto Kerenmu dan Klik Linknya di Sini, Gratis!

 

Dan berbagi ucapan dengan kata mutiara dapat kamu lakukan di momen Maulid Nabi.

 

Berikut ini adalah kumpulan ucapan selamat Maulid Nabi Muhammad 2022 untuk referensimu dan bisa digunakan untuk caption atau status di media sosial milik mu.

 

1. Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW 2022. Kerinduan akan bertemu denganmu Nabi Muhammad SAW senantiasa kami istiqomahkan dalam hati, semoga kelak engkau membawa kami menuju Jannah.

 

2. Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW 2022. Sunnahmu senantiasa kami ikuti dengan sebaik-baiknya di era yang sulit ini, bimbinglah kami dan tunggulah bawalah kami ke surga bersamamu.

 

Baca Juga: Peringati Maulid Nabi, Jokowi: Tuntunan dan Keteladanan Nabi Memandu Pembangunan Indonesia

 

3. Mencintai Nabi Muhammad adalah jalan terbaik untuk menggapai ridho Allah. Mari kita panjatkan shalawat dan salam kepada Nabi Muhammad SAW, serta tak lupa memuji kebesaran Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rezeki kepada kita semua. Selamat maulid Nabi Muhammad 2022.

 

4. Terkirim sholawat dan salam kepada Nabi Muhammad SAW. Semoga Allah SWT menempatkan Nabi di surga terbaik untuknya. Selamat Maulid Nabi Muhammad 2022.

 

5. Meneladani Nabi Muhammad adalah keputusan terbaik yang dapat kita lakukan untuk kehidupan yang bermanfaat. Selamat merayakan Maulid Nabi Muhammad 2022.

 

Baca Juga: Presiden Jokowi Pastikan Sepak Bola Indonesia Tak Dapat Sanksi dari FIFA

 

6. Kehadiran Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan kita adalah berkah. Sumber berkah itu tidak akan pernah berakhir karena Allah SWT telah menjamin cinta dan kasih sayang Nabi Muhammad sampai di akhirat. Selamat Maulid Nabi Muhammad 2022.

 

7. Selamat merayakan hari yang indah berupa hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Selamat Maulid Nabi Muhammad 2022.

 

8. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Kita lanjutkan hidup di jalan kebaikan dan senantiasa ingat pada Allah SWT.

 

Baca Juga: Jaga Kesehatan Ginjal dengan Senantiasa Konsumsi 7 Jenis Makanan ini, kata dr. Ema Surya Pertiwi

 

9. Mengisi hari-hari dengan kegiatan dan bermanfaat untuk masyarakat adalah bagian dari melaksanakan pesan Nabi Muhammad SAW. Teruslah beribadah, teruslah berbuat baik, seperti Nabi. Selamat Maulid Nabi Muhammad 2022.

 

10. Selamat Maulid Nabi 2022. Semoga rasa cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW diterima oleh Nabi Muhammad SAW.

 

13. Ketulusan Nabi Muhammad SAW dalam membimbing umatnya untuk memeluk Islam, menjadi manusia yang dapat memanusiakan manusia tidak ada yang dapat menandingi. Namun kita bisa meniru yang telah dicontohkannya. Selamat Maulid Nabi Muhammad 2022.

 

14. Selamat merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga rahmat dan kasih sayanNya selalu bersama kita semua.

 

15 Meneladani sifat Nabi Muhammad berarti tidak hanya menjalankan ibadah sholat lima waktu, tetapi juga mengimplementasikan Islam dalam kehidupan sehari-hari. Selamat Maulid Nabi Muhammad 2022, mari kita lanjutkan hidup sebagai umat Islam yang baik.

 

Nah, itulah ucapan Selamat Hari maulid  yang dapat dijadikan referensi untuk dibagikan di media sosial.*** 

 

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler