Yuk Mengenal Apa Itu Aplikasi Teman Bus dan Bagaimana Cara Pemesanannya, Simak Berikut Ini

27 April 2022, 10:15 WIB
Bus Trans Metro Pasundan resmi beroperasi, simak cara naik melalui aplikasi Teman Bus. /Biro Adpim Jabar/Aldien Shubhi

PRFMNEWS – Mari mengenal apa itu yang dimaksud dengan aplikasi Teman Bus dan bagaimana cara pemesannya.

Apakah diantara kalian sudah menggunakan atau mengetahui aplikasi Teman Bus?

“Teman Bus merupakan implementasi program Buy The Service dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia untuk pengembangan angkutan umum di kawasan perkotaan berbasis jalan yang menggunakan teknologi telematika yang andal dan berbasis non tunai untuk meningkatkan keselamatan dan keamanan serta kenyamanan mobilisasi Anda,” seperti dikutip prfmnews.id melalui laman temanbus.com.

Baca Juga: Sebaiknya Berapa Kali Bekam dalam Sebulan? Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar Berikut Ini

Berikut cara pemesanan pada Aplikasi Teman Bus seperti dikutip dari postingan @ditjen_hubdat:

1. Buka Aplikasi Teman Bus, lalu klik rute perjalanan dan pilih koridor, serta pilih “info jadwal” keberangkatan

2. Tunggu di Halte, tunggulah di halte terdekat yang tertera di aplikasi dari posisi Anda

3. Siapkan Kartu Non Tunai (tap cash). Dan selanjutnya Teman Bus segera datang menjemput Anda

Baca Juga: Bolehkah Konsumsi Propolis Setiap Hari? dr. Zaidul Akbar Berikan Saran Begini

4. Naik dan Tempel Kartu, naik dan tempelkan kartu non tunai pada perangkat reader yang ada di dalam bus.

“Teman bus memberikan tarif yang sangat terjangkau. Tidak hanya itu, dilengkapi juga dengan aplikasi mobile untuk memudahkan penumpang untuk mendapatkan informasi rute, halte dan jadwal keberangkatan,” seperti dikutip dari @dijten_hubdat.***

 

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Instagram @ditjen_hubdat

Tags

Terkini

Terpopuler