Masjid Salman ITB Lockdown Pasca Salah Seorang Pemateri Positif Corona

- 21 Maret 2020, 20:33 WIB
MASJID Salman ITB meniadakan slaat jumat sejak 20 Maret 2020.*
MASJID Salman ITB meniadakan slaat jumat sejak 20 Maret 2020.* /Foto Istimewa PR

BANDUNG, (PRFM) - Salah seorang pemateri diskusi di Masjid Salman Institut Teknologi Bandung (ITB) dinyatakan positif terpapar virus corona atau COVID-19. Diketahui pemateri tersebut baru pulang dari Singapura.

Humas Masjid Salman ITB, Lili Nurhayati mengatakan, pemateri tersebut pernah mengisi materi pada pertengahan Maret 2020. Diskusi tersebut dihadiri oleh sekitar 12 orang.

Baca Juga: [HOAKS] Informasi Penutupan Ruas Tol Jasa Marga di Jabotabek

Setelah dinyatakan positif terpapar COVID-19, pemateri tersebut diisolasi di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.

"Dia (pemateri diisolasi di RSHS," kata Lili saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Sabtu (21/3/2020).

Baca Juga: Oded Pertimbangkan Pemeriksaan Massal Corona bagi ASN

Menurut Lili, seluruh peserta yang mengikuti diskusi tersebut juga diperiksa. "12 orang (yang mengikuti diskusi) juga diperiksa kesehatannya apakah ada gejala," kata dia.

Dengan adanya kejadian ini, jajaran pengurus Masjid Salman ITB memutuskan untuk memberlakukan lockdown per Sabtu, hari ini. Kebijakan tersebut akan berlaku selama 14 hari ke depan.

Baca Juga: Corona Perlu Disikapi dengan Bijak: Berdoa, Tawakal dan Ikhtiar

"Lockdown mulai hari ini sampai 14 hari ke depan," kata dia.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x