Manfaat Luar Biasa Rendam Kaki di Air Garam, Diungkap dr Saddam Ismail

- 4 Juli 2022, 16:15 WIB
Manfaat Luar Biasa Rendam Kaki di Air Garam, Diungkap dr Saddam Ismail
Manfaat Luar Biasa Rendam Kaki di Air Garam, Diungkap dr Saddam Ismail /LoggaWiggler / Pixabay/

Manfaat lain meredam kaki di air hangat yang dicampur dengan garam epsom adalah untuk mengobati infeksi jamur, seperti kutu air, dimana hal ini untuk menghilangkan rasa nyeri, pembengkakan dan menghilangkan rasa gatal.

Manfaat kedua, adalah untuk mengangkat sel kulit mati. Adanya sel kulit mati ditandai dengan kulit yang kusam dan kulit yang lebih gelap.

Baca Juga: Ragam Manfaat Garam untuk Kesehatan Kulit

Maka dari itu meredam kaki dengan air hangat dicampur dengan garam epsom dapat membantu mengangkat sel kulit matinya.

Selain itu jika kulit kaki pecah-pecah dan kasar itu bisa menjadi halus kembali oleh air rendaman tersebut.

Manfaat ketiga, adalah untuk meredakan nyeri. Nyeri di kaki disebabkan oleh berbagai macam hal seperti terkilir, keseleo dan lain-lain. Ini bisa diatasi dengan merendamkan di air hangat dan garam epsom, sehingga nyeri dan pembengkakan bisa hilang.

Baca Juga: Jangan Khawatir Berat Badan Bertambah Saat Mengkonsumsi Pil KB, Ini 5 Tips dari dr Saddam Ismail

Hal yang perlu disiapkan apabila ingin merendam kaki adalah ember plastik, garam epsom 1 sampai 2 cangkir, air hangat, handuk kering dan anda bisa juga menambahkan dengan minyak essensial.

Pertama-tama siapkan ember plastik, lalu masukan air hangat kedalamya, campur dengan garam epsom, lalu masukkan juga minyak essensial sebanyak 5 sampai 10 tetes saja. Lalu rendam kaki anda selama 15 menit yang sebelumnya sudah dibersihkan terlebih dahulu.

Setelah direndam dan dikeringkan dengan handuk, pijat kaki anda agar terasa efek dari hidroterapinya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah