Jelang Hadapi Arema FC, Luis Milla Asah Aliran Bola Cepat Persib Bandung

- 7 September 2022, 12:45 WIB
Suasana latihan Persib hari ini Rabu, 7 September 2022.
Suasana latihan Persib hari ini Rabu, 7 September 2022. /Persib.co.id/

PRFMNEWS - Tim Persib Bandung kembali menggelar latihan di Stadion Persib, kota Bandung hari ini Rabu, 7 September 2022.

Sebelumnya tim Persib sempat diliburkan sehari pada Selasa kemarin. Dan latihan ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi Arema FC pada akhir pekan nanti.

Dalam latihan hari ini, Pelatih Persib Luis Milla mengasah transisi permainan. Tak hanya itu, Luis Milla juga menginstruksikan Marc Klok CS untuk mengalirkan bola dengan sangat cepat dan satu sentuhan.

Baca Juga: Rachmat Irianto Jadi Kapten Persib Saat Lawan Rans, Luis Milla: Tidak Ada Alasan Khusus

Dikutip dari laman resmi Persib, para pemain melahap seluruh menu latihan yang diberikan Milla dengan konsentrasi penuh.

Sementara pemain yang sempat dibekap cedera seperti Victor Igbonefo, Ezra Walian, Teja Paku Alam dan Ricky Kambuaya menjalani program latihan penguatan otot di sisi lapangan.

Selama latihan hari ini, Luis Milla masih didampingi oleh Yaya Sunarya dan Budiman mengingat dua asisten pelatih Luis Milla belum tiba.

Baca Juga: Luis Milla Berupaya Tingkatkan Kemampuan Pemain Persib Bandung

Di sudut lain, pelatih kiper Luizinho Passos menempa kemampuan para penjaga gawang dengan sejumlah menu latihan seperti kekuatan kaki, sentuhan terhadap bola, penempatan posisi dan reaksi.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x