Motor Tertabrak Kereta Api hingga Terseret Sejauh 2 Km di Bekasi

- 7 Juli 2022, 21:50 WIB
Kondisi motor setelah tertabrak kereta di Kranji, Kota Bekasi Kamis, 7 Juli 2022.
Kondisi motor setelah tertabrak kereta di Kranji, Kota Bekasi Kamis, 7 Juli 2022. /PMJ

PRFMNEWS - Terjadi kecelakaan yang melibatkan sepeda motor dan kereta api.

Kecelakaan tersebut terjadi di jalur perlintasan di bawah jalan layang Kranji, Kota Bekasi pada Kamis, 7 Juli 2022 pukul 08.50 WIB.

Kanit Laka Lantas Polres Metro Bekasi Kota, AKP Farida menjelaskan, kecelakaan tersebut berawal dari motor yang kendarai Isep Hasanudin dan penumpangnya Winda Rahayu.

Baca Juga: Kecelakaan di Lenteng Agung, Mobil Terguling hingga Tutup Separuh Jalan

Mereka datang dari arah utara menuju arah selatan dan melewati rel kereta api tanpa palang pintu.

Saat melewati rel kereta berkendara, Asep tidak melihat adanya KA Argo Cirebon Nomor KA 29 A yang sedang melaju.

"(Mereka) datang dari arah utara menuju arah selatan dan melewati rel kereta api tanpa palang pintu. Saat itu pengendara sepeda motor tidak memperhatikan adanya KA Argo Cirebon No. KA 29 A yang datang dari arah Timur menuju arah barat,” jelas Farida yang dikutip prfmnews.id dari PMJ News.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Babak 16 Besar Malaysia Masters 2022, 7 Wakil Indonesia Melaju ke Perempat Final

Farida juga menambahkan bahwa, motor yang dikendarai Asep terjatuh dan penumpangnya berhasil lompat dari motor tersebut.

Motor tersebut tertabrak dan terpental ke rel kereta jalur satu, di saat bersamaan datang kereta lain di jalur tersebut.

Akibat hal tersebut, motor yang dikendarai Asep dan Winda terseret oleh kereta sejauh kurang lebih 2 Km.

"KRL No KA.6014 CL datang dari arah barat menuju arah timur, akibatnya kendaraan motor tertabrak oleh kereta api KRL No KA.6014 CL hingga terseret sejauh 2,5 km,” papar Farida.

Baca Juga: Cegah PMK, Jeroan dan Daging Jangan Disimpan di Satu Wadah yang Sama

Kecelakaan tersebut tidak memakan korban jiwa. Akan tetapi Asep dan Winda mengalami luka yang diharuskan untuk mendapatkan perawatan di RSUD Kota Bekasi.

“Akibat yang ditimbulkan dari kejadian tersebut, pengendara sepeda motor mengalami luka dirawat di RSUD Kota Bekasi. Kondisi kendaraan rusak parah, sedangkan penumpangnya selamat,” tandas Farida.***

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x