Kisah Haru Warkop DKI, Indro: Sudah Ada Pertanda Sebelum Kasino Meninggal

- 24 Oktober 2021, 18:37 WIB
Indro Warkop ceritakan detik-detik Kasino meninggal dunia.
Indro Warkop ceritakan detik-detik Kasino meninggal dunia. /Instagram.com/@indrowarkop_asli/

Selama perjalanan menuju rumah sakit, Indro seolah mendapat pertanda lewat putrinya yang masih balita terus menangis dan tidak bisa tidur meski matanya terpejam. Di rumah sakit, saat itu sudah ada sang istri yang menunggu kedatangan Indro dan putrinya di ruang rawat Kasino, sementara Kasino berada di ruang ICU bersama sepupunya.

Baca Juga: Ini Daftar Ruas Jalan dan Tempat Wisata Kabupaten Garut yang Tutup Sementara Selama Kejurnas dan PORKAB 2021

"Apa pertanda nih ya anak gue nangis terus, waktu itu Kasino sudah di ICU, eh bener, pas gue jalan ke rumah sakit, tepat pas sampai depan kamar rawat inap Kasino, gue terima telepon dari sepupunya yang jaga di ICU 'Mas, Kasino sudah tidak ada'," cerita Indro kepada Helmy.

Menurut Indro, sebelum meninggal Kasino sudah berjuang dan mengetahui proses yang akan ia lalui sampai ajal menjemput.

"Kasino pernah cerita 'gue kalau nggak survive kemarin, gue akan ngalamin begini begini begini sampai mati' jadi dia tahu prosesnya," kata Indro.

Indro pun mengakui bahwa apa yang pernah Kasino katakan sebelum meninggal itu memang benar terjadi, terutama saat Kasino akan alami kesulitan bicara akibat kanker otak yang dideritanya semakin parah.

Baca Juga: Trending di Twitter, Sherina Munaf Diserang Netizen Usai Bersuara Soal Anjing Canon yang Mati di Aceh

Bagi Indro, sosok Dono dan Kasino sudah ia anggap sebagai seorang bapak dan kakak, karena mereka kerap menegur dan menasihati dirinya ketika berbuat kesalahan.

"Mereka tuh bisa marah sama gue kayak sama anaknya atau sama adiknya mungkin. Dan yang mungkin elu belum tau, gue kalau lagi syuting ditanya sama mereka apakah gue lagi ada ujian, kalau iya, gue bakal dikasih adegan sedikit biar gue bisa lanjut belajar, dan gue selalu disediain ruangan khusus buat belajar di tempat syuting," ucap Indro.

Nama grup “Warkop” mulai dikenal sejak 1973, namun baru miliki formasi lengkap pada 1976 yang mulanya berjumlah lima orang yaitu Nanu Mulyono, Rudy Badil, Wahjoe Sardono (Dono), Kasino Hadiwibowo (Kasino) dan Indrodjojo Kusumonegoro (Indro).

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: YouTube Helmy Yahya Bicara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah