Buah Iblis Luffy Bukan Gomu Gomu no Mi Melainkan ini, Bisa Berubah Menjadi Dewa

24 Maret 2022, 16:32 WIB
Berikut One Piece 1044, nama buah iblis Luffy sesungguhnya diungkap Gorosei. /Tangkapan layar YouTube Devil no Mi

PRFMNEWS - Pada manga One Piece chapter 1044, Gorosei mengungkapkan bahwa buah iblis yang telah dimiliki oleh Luffy bukanlah buah iblus Gomu Gomu no Mi.

Namun buah iblis tersebut adalah Mythical Zoan Hito Hito no Mi model Nika.

Manga One Piece chapter 1044, ditemukan fakta yang menarik mengenai buah iblis Mythical Zoan Hito Hito no Mi model Nika.

Pada chapter tersebut Gorosei menyebutkan bahwa awakening dari buah iblis Mythical Zoan Hito Hito no Mi model Nika bisa membuat Luffy memiliki kekuatan dan kecepatan luar biasa.

Baca Juga: Kapolri Pastikan Stok Minyak Goreng di Bandung Aman, Warga Diminta Lapor Kalau Terjadi Kelangkaan

Gorosei juga mengungkapkan bahwa buah iblis tersebut memiliki kekuatan yang sangat luar biasa.

Jika ada yang memakan buah iblis Mythical Xoan Hito Hito no Mi akan memiliki berubah menjadi Dewa Nika atau Dewa Matahari.

Maka dari itu tidak heran jika Gorosei telah memburu buah iblis Mythical Zoan Hito Hito no Mi selama 800 terakhir.

Menurut Gorosei, buah iblis yang telah dimiliki Luffy ini memiliki pemikiran sendiri karena buah iblis seakan selalu menjauh dari kejaran pasukan Gorosei.

Baca Juga: Presiden AS Akan Berkunjung ke Brussel dan Warsawa untuk Bahas Perang Ukraina dan Rusia?

Pada saat ini Luffy telah terkonfirmasi bahwa ia sudah mencapai Awakening buah iblis.

Kekuatan awakening buah iblis tersebut disebut sebagai Gear 5.

Saat sudah mendapatkan kekuatan awakening buah iblis, Luffy langsung pergi menuju tempat Kaido.

Saat sudah sampai, Luffy menyeret Kaido ke atas langit Onigashima tanpa mengalami kesulitan.

Baca Juga: Usai Revitalisasi, Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani Bandung Bakal Punya Wajah Baru Lebih Ceria

Luffy sanggup melompat sangat tinggi dan siluet Nika yang pernah ditampilkan sebelumnya diperlihatkan kembali.

Dengan kekuatan baru ini, Luffy bisa bertarung dengan bebas tanpa membuatnya kesulitan.

Luffy bisa mengubah yang ada di sekitarnya menjadi karet.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler