Citayam Fashion Week Masih Bisa Dilaksanakan, Hanya Saat CFD

- 27 Juli 2022, 19:35 WIB
Fashion show Citayam Fashion Week di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa, 25 Juli 2022.
Fashion show Citayam Fashion Week di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa, 25 Juli 2022. /Pikiran Rakyat/ Aldiro Syahrian


PRFMNEWS – Citayam Fashion Week masih menjadi tren perbincangan di semua kalangan, terlebih saat sudah resmi ditiadakan.

Baru-baru ini, Citayam Fashion Week atau CFW sudah dibubarkan oleh petugas dan sudah resmi ditutup.

Namun, ternyata CFW masih bisa dilaksanakan di daerah Sudirman, namun hanya pada saat CFD yaitu hari Minggu. Hal ini disampaikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.

Baca Juga: Viral Video Citayam Fashion Week Dibubarkan Petugas, Kenapa?

Wakil Gubernur DKI Jakarta menanggapi hal baik mengenai CFW digelar pada saat Car Free Day atau CFD.

“Kan kalau CFD dilaksanakan di hari minggu pagi, itu bagus. Saya juga termasuk pernah mengusulkan,” kata Ahmad Riza Patria kepada wartawan di Balai Kota Jakarta yang dikutip prfmnews dari pikiran-rakyat hari ini, Rabu 27 Juli 2022.

Bahkan CFW bisa saja diperluas dari Sudirman sampai Thamrin.

Baca Juga: Soal Citayam Fashion Week Menjurus Ajang Promosi LGBT, MUI Sampaikan 2 Pesan ini

“Kan luas itu dari ujung Thamrin ke ujung Sudirman jalannya. Silakan aja,” lanjutnya.

Selain itu, Wakil Ketua DPRD, Zita Anjani juga sudah mengusulkan agar Citayam Fashion Week digelar di akhir pekan sehingga tidak mengganggu lalu lintas di kawasan Dukuh Atas.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x