Beredar Kabar McDonald's Pakai Daging Manusia dan Ditutup di 3 Negara, Begini Faktanya

- 26 Januari 2022, 12:40 WIB
 Beredar Kabar McDonald's Pakai Daging Manusia dan Ditutup di 3 Negara, Begini Faktanya
Beredar Kabar McDonald's Pakai Daging Manusia dan Ditutup di 3 Negara, Begini Faktanya /UPI/Kevin Dietsch


PRFMNEWS - Beredar kabar di media sosial, restoran makanan cepat saji McDonald's ditutup di tiga negara karena menyajikan menu dengan bahan baku daging manusia.

Salah satu akun yang menyebarkan kabar tersebut adalah pemilik akun Facebook Jeff Eventeen pada 28 Desember 2021.

"BOOM. MCDONALDS DITUTUP DI 3 NEGARA KARENA MENYAJIKAN DAGING MANUSIA. PENUTUPAN DI SELURUH NEGARA AKAN MENYUSUL," tulisnya dalam Bahasa Inggris.

Baca Juga: Ada Jasa Pembuatan Sertifikat Vaksin Tanpa Harus Disuntik Vaksin? Begini Fakta Sebenarnya

Benarkah MCD menggunakan daging manusia?

Hasil penelusuran tim Cek Fakta Jabar Saber Hoaks, Kabar McDonald's menggunakan daging manusia dalam makanannya tidak benar alias HOAX.

Ada dua sumber bantahan terkait isu ini, pertama dibantah langsung oleh McDonald's dalam laman resminya dan sumber kedua adalah berita USA Today.

Baca Juga: HOAX! Broadcast 80 Nomor Hotline Puskesmas Penyedia Vaksin Booster di Kota Bandung

Dalam menu Your Right to Know di situs resmi McDonald's, terdapat jawaban pihak manajmen terkait isu yang beredar tersebut.

"Apakah Anda menggunakan daging manusia dalam makanan?

Hai, tidak, kami tidak memiliki daging manusia di burger kami. Kami ingin meyakinkan Anda bahwa kami hanya menggunakan 100% daging sapi dan ayam Halal murni dalam makanan kami. Itu dia!

Baca Juga: Mantan Kekasih Kekeyi, Rio Ramadhan Meninggal Dunia, Benarkah ?

Kami mengambil daging sapi kami dari BRF di Abu Dhabi dan ayam dari McFood di Malaysia yang mematuhi standar kualitas, keamanan, dan Halal kami yang ketat." tulis McDonald's.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x