Cookies Jengkol hingga Unicorn di Kota Bandung Bisa Jadi Ide Hampers Lebaran 2024 dengan Harga Bersahabat

- 3 April 2024, 12:30 WIB
Pengemasan hampers lebaran kue J&C cookies.
Pengemasan hampers lebaran kue J&C cookies. /Diskominfo kota Bandung

BANDUNG, PRFMNEWS – Rekomendasi hampers Lebaran Idul Fitri 2024 dari Kota Bandung berupa cookies atau kue kering dengan beraneka rasa kekinian bisa Anda coba. Terlebih ada berbagai pilihan paket hampers kue kering yang ditawarkan dengan harga relatif murah.

Bukan hanya untuk hampers, aneka cookies dengan rasa kekinian dari green tea hingga jengkol yang ditawarkan salah satu produsen kue kering asal Kota Bandung ini juga cocok disajikan sebagai kudapan pada hari Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah.

J&C Cookies merupakan salah satu produsen kue kering di Kota Bandung yang selalu ramai pembeli jelang Lebaran. Inovasi rasa hingga kenikmatan cookies yang dihadirkan membuat pelanggan mempercayakan produk kue kering satu ini untuk dijadikan paket hampers maupun camilan di Hari Raya Idul Fitri.

Baca Juga: Nggak Bikin Kantong Bolong! Ini 8 Rekomendasi Ide Hampers Lebaran Idul Fitri 2024 dengan Budget Rp100 Ribu-an

Produsen cookies satu ini menyediakan 28 varian kue kering dengan berbagai rasa yang enak dan lembut di mulut. Dengan proses pembuatan yang higienis serta kesehatan yang terjamin.

“Tersedia 28 varian kue, untuk yang best sellernya itu ada kastengel dan nastar. Ada juga 4 varian baru yang tak kalah best seller itu ada green tea, crispy cheese, blackpink unicorn,” ujar Brand Manager J&C Cookies, Asep Saeful Rohim.

“Dan satu lagi yang asin ada jengkis alias jengkol kukis, dibuat dengan bahan dasar jengkol di atasnya pun ditaburi parutan jengkol. Makan jengkol dengan cara yang berbeda tak bikin bau mulut tapi tetap bercita rasa jengkol,” sambungnya.

Asep mengungkapkan pula menjelang Lebaran, J&C Cookies juga mempersiapkan hampers khusus dengan kemasan unik dan menarik. Untuk harga yang ditawarkan pun terjangkau untuk pelanggan mulai dari Rp 190.000 saja.

Baca Juga: 13 Ide Hampers Lebaran untuk Orang Tersayang , Unik dan Berkesan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x