Dishub Sudah Terapkan Solusi Kemacetan di Pasar Ujungberung, Wargi Bandung Dimohon Mematuhi

- 23 Februari 2024, 18:30 WIB
Alun-alun Ujungberung Bandung
Alun-alun Ujungberung Bandung /Dok Mapay Bandung

PRFMNEWS – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melalui Dinas Perhubungan (Dishub) melalui mulai menerapkan salah satu solusi mengantisipasi kemacetan parah di ruas Jalan A.H. Nasution tepatnya di sekitar kawasan Pasar Ujungberung.

Solusi mencegah kemacetan parah di ruas jalan kawasan Pasar Ujungberung yang sudah diterapkan Dishub Kota Bandung adalah pemasangan concrete barrier (beton pembatas jalan).

Pemasangan concrete barrier di seputaran depan Pasar Ujungberung dipimpin langsung Kepala Bidang Pengendalian Operasional Dishub Kota Bandung, Asep Kuswara, pada Kamis 22 Februari 2024.

Baca Juga: Done Deal! Bandung bjb Tandamata Datangkan 5 Pemain dari TNI AU

Tujuan dipasangnya beton pembatas jalan ini adalah untuk membatasi lahan parkir kendaraan pengunjung Pasar Ujungberung agar tidak menjorok ke area bahu jalan.

“Pemasangan concrete barrier bertujuan guna menata lahan parkir agar lebih teratur dan tidak melebar hingga ke bahu jalan yang mengakibatkan kemacetan karena penyempitan jalur,” kata Asep Kuswara dalam keterangan tertulisnya, Jumat 23 Februari 2024.

Asep meminta kepada masyarakat yang berkunjung ke Pasar Ujungberung agar memarkirkan kendaraannya di area parkir yang telah disediakan dan menghargai pengguna kendaraan lain dengan tidak parkir di bahu jalan.

Baca Juga: Pileg 2024, Ini Para Caleg DPRD Kota Bandung dengan Suara Tertinggi di 7 Dapil

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan penyebab kemacetan di kawasan Pasar Ujungberung antara lain disebabkan oleh parkir liar di bahu jalan sehingga semakin mempersempit ruang gerak kendaraan yang melintas.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x