Tangani Macet di Rancamanyar, Pemkab Bandung Mulai Bangun Jembatan Khusus Motor

- 11 Oktober 2023, 10:09 WIB
Sketsa denah jembatan khusus motor yang dibangun di Rancamanyar Kabupaten Bandung.
Sketsa denah jembatan khusus motor yang dibangun di Rancamanyar Kabupaten Bandung. /Pemkab Bandung/

PRFMNEWS - Salah satu titik kemacetan di Kabupaten Bandung berada di kawasan Rancamanyar. Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung, sebanyak 9 ribu kendaraan melintas di Rancamanyar setiap harinya.

Untuk mengatasi kemacetan di Rancamanyar, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung membangun jembatan khusus roda dua atau khusus motor.

Pembangunan jembatan ini sudah dimulai dengan ditandai adanya ground breaking yang dilakukan Bupati Bandung Dadang Supriatna pada Selasa, 10 Oktober 2023.

Baca Juga: Warga Rancamanyar Minta Polresta Bandung Dirikan Pos Polisi Demi Urai Macet serta Berantas Miras dan Narkoba

Dadang berharap jembatan yang dibangun tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat.

"Saya berharap jembatan yang dibangun nanti bisa membantu mobilitas masyarakat, baik perpindahan orang ataupun barang," katanya.

Dadang menyampaikan, penyelesaian kemacetan di Rancamanyar merupakan sesuatu yang harus disegerakan. Karenanya dia menganggarkan Rp7,5 miliar dari APBD Kabupaten Bandung untuk membangun jembatan ini.

Baca Juga: Dishub Usul Bangun Jembatan Baru di Rancamanyar untuk Atasi Kemacetan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x