Komitmen Pemkot untuk Jaga Kualitas Udara di Kota Bandung

- 16 Agustus 2023, 11:20 WIB
Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna di Balai Kota Bandung Rabu, 16 Agustus 2023.
Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna di Balai Kota Bandung Rabu, 16 Agustus 2023. /Diskominfo Kota Bandung/

PRFMNEWS - Saat ini persoalan polusi udara khususnya di wilayah Jakarta Bogor Depok Tangerang Bekasi (Jabodetabek) tengah menjadi sorotan banyak pihak mengingat kualitas udara di Jakarta khususnya sudah dalam kategori tidak sehat.

Terkait dengan polusi udara, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menyatakan komitmennya untuk menjaga kualitas udara di Kota Kembang ini.

Untuk menciptakan udara bersih, pemkot Bandung melakukan penghijauan. Langkah ini dilakukan dengan menanam ribuan pohon dan menambah ruang terbuka hijau di beberapa tempat di Kota Bandung.

Baca Juga: Kualitas Udara 'Tidak Baik' di Jabodetabek, Jokowi Minta Solusi Jangka Pendek hingga Panjang Dikerjakan

Untuk itu juga, Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna mengintruksikan seluruh aparat kewilayahan untuk kembali menggalakan gerakan penanaman pohon.

"Kita sudah menggelorakan kepada Kewilayahan supaya gerakan penanaman pohon kembali digalakkan," kata Ema di Balai Kota Bandung Rabu, 16 Agustus 2023.

Penghijauan terbaru dilakukan Pemkot Bandung dengan menanam ratusan pohon Pule di Kawasan Jalan Jenderal Sudirman. Diharapkan kegiatan tersebut dapat menjadi pemicu penghijauan di ruas jalan yang lain.

Baca Juga: 2 Wartawan Turut Jadi Korban Kekerasan dalam Kericuhan di Dago Elos

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah