Ridwan Kamil Sebut Jabar Butuh 20 Rumah Sakit Baru untuk Pelayanan Kesehatan Maksimal, Ini Alasannya

- 12 Maret 2023, 16:50 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sebut Jabar butuh 20 rumah sakit baru
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sebut Jabar butuh 20 rumah sakit baru /Humas Pemprov Jabar

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan Provinsi Jabar membutuhkan 20 rumah sakit (RS) baru untuk memenuhi pelayanan seluruh penduduk wilayah ini secara maksimal.

Alasan Ridwan Kamil menyatakan 20 rumah sakit baru dibutuhkan lantaran jumlah penduduk di Jabar menjadi yang terbanyak di Indonesia.

ratusan ribu pasangan baru menikah di Jabar setiap tahun. Untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, Provinsi Jabar membutuhkan 20 rumah sakit (RS) baru.

Baca Juga: Diungkap Sang Ayah, Ada Penipuan Open Donasi Kesembuhan David Ozora

Hal tersebut diungkapkan Ridwan Kamil melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Sabtu 11 Maret 2023.

"Jawa Barat butuh 20 rumah sakit baru untuk melayani besarnya jumlah penduduk Jawa Barat, yaitu 50 juta jiwa," tulis Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil menambahkan, berdasarkan data yang diperolehnya, setiap tahun ada kurang lebih 300.000 pasangan menikah di Jabar. Bahkan, setiap tahunnya ada 800.000 kehamilan.

"Rasio 2,11 anak per keluarga," tulis Kang Emil masih dalam unggahannya itu.

Baca Juga: Siap-siap Preman Pensiun 8 Kemungkinan Tanpa Kang Mus, Sutradara Ungkap Alasan

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x