Pemprov Jabar Rekrut Petugas Khusus untuk Jaga Kebersihan dan Keamanan Masjid Raya Al Jabbar

- 11 Januari 2023, 09:00 WIB
Masjid Raya Al Jabbar di Gedebage Kota Bandung, Jumat 30 Desember 2022.
Masjid Raya Al Jabbar di Gedebage Kota Bandung, Jumat 30 Desember 2022. /Diskominfo Kota Bandung

“Kami masih melihat dan memantau dari sisi pemberitaan, khususnya di media sosial, masih banyak masyarakat yang belum sepenuhnya menyadari bagaimana pentingnya menjaga aset kita bersama ini untuk keberlanjutannya,” ucapnya, Senin 9 Januari 2023.

“Sebagai contoh, kita masih menemukan tebaran-tebaran sampah di mana-mana, masih banyak ceceran (sampah) yang tidak semestinya di lingkungan masjid seperti itu,” imbuhnya.

Baca Juga: Ramai Anggaran Rp20 M untuk Pembuatan Konten Masjid Al Jabbar, Dinas Beri Penjelasan

Setiawan mengungkap dari catatan Dinas Lingkungan Hidup Jabar, produksi sampah pengunjung Masjid Raya Al Jabbar mencapai 6.250 liter per hari dalam satu pekan terakhir.

"Kemarin saya melihat bahwa memang per satu hari, berdasarkan laporan dari Dinas Lingkungan Hidup, tempat sampah plastik ini kita menghabiskan 250 tempat sampah dengan ukuran 25 liter per hari," katanya.

"Kalau per hari 250 tempat sampah tanpa mereka pedulikan, membuang di mana saja, itu akan repot sekali," tambahnya.

Baca Juga: 6 Hasil Inspeksi Ridwan Kamil ke Masjid Al Jabbar, Mulai Penertiban PKL hingga Kondisi Exit Tol KM 149

Belum lagi masalah ketidaktertiban yang dilakukan sejumlah pengunjung yang memakai toilet sebagai tempat mandi sehingga membuat lantai licin dan banyak genangan air.

"Oleh karena itu, saya minta petugas-petugas kebersihan dan keamanan yang ada di area toilet untuk juga terus mengingatkan (pengunjung) bahwa toilet tersebut sebetulnya tidak ada fasilitas untuk mandi,” paparnya.

Maka dari itu, Setiawan menyampaikan, Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Jabar harus menambah personel kebersihan dan keamanan Masjid Raya Al Jabbar dengan merekrut 90 petugas khusus.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah