Setelah Sempat 'Hilang Kontak' di Eropa, Mentan Sudah Tiba di Indonesia dan Ajukan Pengunduran Diri

- 5 Oktober 2023, 21:30 WIB
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo resmi ajukan surat pengunduran diri ke Presien Jokowi
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo resmi ajukan surat pengunduran diri ke Presien Jokowi /ANTARA/Indra Arief Pribadi

Pada tanggal 29 September 2023, Penyidik KPK mengumumkan bahwa status kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian telah ditingkatkan menjadi tahap penyidikan.

Sebelumnya Kabag Pemberitaan KPK , Ali Fikri, menjelaskan bahwa penyidik lembaga antirasuah telah menetapkan sejumlah pihak sebagai tersangka dalam perkara tersebut.

Baca Juga: Ada Pelatihan dan Sertifikasi Barista di Kabupaten Bandung Barat, Berikut Link Pendaftarannya

Namun, KPK belum dapat mengumumkan nama-nama yang ditetapkan sebagai tersangka karena proses penyidikan dan pengumpulan alat bukti masih berlangsung.

Selama proses penyidikan, penyidik KPK telah melakukan penggeledahan di rumah dinas Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, yang terletak di Kompleks Widya Chandra, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada tanggal 28 September 2023.

Dalam penggeledahan tersebut, penyidik KPK menemukan sejumlah uang tunai senilai miliaran rupiah yang menjadi barang bukti. Selain itu, mereka juga menemukan 12 pucuk senjata api yang telah diserahkan ke Polda Metro Jaya untuk ditindaklanjuti.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah