Waspada Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek di 7 Titik Mulai 28 Juli hingga 3 Agustus

- 29 Juli 2023, 10:44 WIB
Ilustrasi perbaikan jalan.
Ilustrasi perbaikan jalan. /Dok PRFM.

 

PRFMNEWS - Ada perbaikan ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) di tujuh titik yang dilakukan PT Jasamarga Transjawa Tol mulai Jumat 28 Juli 2023 hingga Kamis 3 Agustus 2023.

Jasamarga menyebut rekontruksi jalan itu sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan sekaligus pemenuhan standar pelayanan minimal Badan Usaha Jalan Tol.

Pekerjaan perbaikan jalan pada titik pertama berlokasi di Off Ramp Karawang Barat 1 sepanjang 100 meter yang mulai dikerjakan Jumat (28/7) pukul 19.00 WIB sampai Senin (31/7) pukul 08.00 WIB.

Baca Juga: Tahun Ini, Pemkot Bandung Anggarkan Perbaikan Ratusan Jalan Kecil

Titik kedua di Gerbang Tol Karawang Timur 1 sepanjang 135 meter lajur 1 arah Cikampek mulai Jumat (28/7) pukul 19.00 WIB hingga Senin (31/7) pukul 10.00 WIB.

Titik ketiga, di Kilometer (KM) 12+030 sampai dengan KM 12+208 sepanjang 178 meter pada lajur 4 arah Cikampek mulai Sabtu (29/7) pukul 08.00 WIB hingga Minggu (30/7) pukul 08.00 WIB.

Kemudian Senin (31/7) pukul 08.00 WIB sampai Selasa (1/8) pukul 08.00 WIB terdapat pekerjaan perbaikan jalan di KM 14+520 hingga KM 14+770 sepanjang 250 meter pada lajur 4 arah Cikampek.

Baca Juga: DBMPR Jabar Sampaikan Update Perbaikan Jalan Kolonel Masturi di 'Longsor dengan Perbaikan Terlama di Dunia'

Selanjutnya pada Senin (31/7) pukul 09.00 WIB sampai Rabu (2/8) pukul 08.00 WIB terdapat pekerjaan perbaikan jalan di KM 25+247 hingga KM 25+367 sepanjang 120 meter pada lajur 4 arah Cikampek.

Perbaikan jalan serupa juga dilakukan di titik KM 29+382 sampai KM 29+253 sepanjang 30 meter pada lajur 1 dan bahu luar arah Jakarta mulai Senin (31/7) pukul 10.00 WIB hingga Minggu (6/8) pukul 04.00 WIB.

Terakhir di KM 16+359 sampai dengan KM 16+602 sepanjang 243 meter pada lajur 4 arah Cikampek yang mulai dikerjakan Rabu (2/8) pukul 08.00 WIB hingga Kamis (3/8) pukul 08.00 WIB.

Baca Juga: Ridwan Kamil Inspeksi Perbaikan Jalan Provinsi Ruas Padalarang-Cisarua, Ini Hasilnya

Senior Manager Representative Office 1 PT JTT Amri Sanusi memastikan tidak ada penutupan jalan selama perbaikan tersebut.

"Tidak ada penutupan jalan selama pekerjaan berlangsung. Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta maupun arah Cikampek masih beroperasi secara normal," kata Amri dikutip dari ANTARA.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah