Mengintip Keseruan Peluncuran Suzuki XL7 di Suzuki Day Bandung

22 Februari 2020, 20:49 WIB
/dok. PRFM

BANDUNG, (PRFM) - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bekerjasama dengan PT Nusantara Jaya Sentosa (NJS) meluncurkan Suzuki XL7. Peluncuran ini dilakukan dalam event Suzuki Day Bandung di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (22/2/2020).

Selain peluncuran Suzuki XL7, acara dimeriahkan dengan banjir diskon mobil Suzuki, konvoy komunitas, display modifikasi, zumba pagi, Bandung foodtruck, kids playground, games berhadiah menarik dan test drive dengan hadiah tiket nonton CGV gratis.

Regional Sales Manager PT NJS Ernest Pandjaitan mengaku kegiatan peluncuran kali ini mendatangkan respon yang diluar dugaan. Mayoritas pengunjung menunjukan atensi positif yang luar biasa. Hal ini dibuktikan dengan pembelian unit Suzuki XL7 yang dilakukan bahkan sebelum mobil tersebut resmi diluncurkan.

"Respon sangat baik, di luar ekspektasi kita. Di sini kami sekaligus memberi serah terima kepada pembeli pertama. Jadi tadi sebelum kita launching bahkan sudah ada yang beli," ujar Ernest saat on air di PRFM, Sabtu (22/2/2020).

Suzuki XL7 diklaim memiliki desain bold dan gagah dengan konfigurasi tujuh tempat duduk yang luas untuk kenyamanan penumpang. Suzuki XL7 juga memiliki berbagai fitur canggih yang membuat pengalaman berkendara semakin luar biasa dan melengkapi gaya hidup keluarga Indonesia.

dok. PRFM

Suzuki XL7 dibekali mesin K15B berkapasitas 1.462 cc yang dapat menghasilkan daya sebesar 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. SUV terbaru Suzuki ini memiliki dimensi 4.450 mm x 1.775 mm x 1.710 mm serta jarak sumbu roda sepanjang 2.740 mm dan didukung dengan ground clearance setinggi 200 mm.

Suzuki XL7 juga memiliki tampilan eksterior yang gagah dengan adanya muscular sweeping cross bar-front chrome grille design, bold LED headlamp with DRL, dan roof rail. Dari segi interior, Suzuki XL7 memiliki kabin yang lebih nyaman dengan warna hitam yang sporty dan armrest pada baris pertama serta kedua. Selain itu, terdapat juga audio system touch screen 8 inch, carbon fibered pattern dashboard, ventilated cup holder, serta tampilan Multi Information Display (MID) yang modern.

Untuk menambah kenyamanan berkendara, Suzuki XL7 hadir dengan fitur-fitur canggih seperti smart e-mirror yang merupakan spion tengah dengan fungsi untuk merekam kejadian pada sisi depan maupun sisi belakang mobil secara langsung, juga terdapat keyless push start stop button, AC digital auto climate with heater serta power outlet hingga baris ketiga. Selain itu, untuk menambah faktor keamanan, Suzuki XL7 dilengkapi fitur ABS & ABD, dual SRS airbag, ISOFIX, Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Programme (ESP), sensor parkir, kamera belakang, serta kunci immobilizer. SUV ini juga berbasis platform HEARTECT yang membuat kendaraan jauh lebih ringan namun tetap kokoh dan meningkatkan performa berkendara serta efisiensi bahan bakar.

PT NJS, lanjut Ernest, memberikan program servis gratis hingga 50 ribu kilometer bagi para pembeli Suzuki XL7. Ini merupakan wujud komitmen PT NJS untuk memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen. Selain itu, ini juga merupakan strategi PT NJS untuk memperhatikan kepuasan konsumen dalam hal perawatan mobil.

"Di produk ini kami juga memperhatikan bagaimana konsumen merawat mobilnya. Makanya kami memberikan free service sampai dengan 50 ribu kilometer. Yang free itu jasa, oli, dan sparepart yang tertulis di buku servis," tutur Ernest.

Acara Suzuki Day Bandung dimeriahkan juga oleh artis-artis seperti Hivi!, Rocket Rockers, Mocca, Kuburan, Kabut Salju, Kerabat Kerja, dan Indi Arisa.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler