Ingin Makan Daging Kurban Khawatir Kolesterol Naik? Konsumsi 2 Bumbu Dapur Ini Sebagai Penangkal Kolesterol

9 Juli 2022, 19:40 WIB
Ilustrasi daging kurban, kolesterol tinggi, bahaya kolesterol tinggi, gejala kolesterol tinggi saat menyantap daging, cara menghindari kolesterol tinggi. /PIXABAY/tomwieden

PRFMNEWS - Kolesterol merupakan penyakit yang berbahaya yang sering dialami oleh banyak orang.

Banyak sebagian orang terkena penyakit kolesterol, salah satunya dengan mengkonsumsi banyak daging.

Perayaan Idul Adha ini, pastinya banyak orang yang memakan daging kurban hingga tidak tahu berapa banyak daging yang telah dimakannya.

Maka dari itu, perlunya ada batasan dalam mengkonsumsi daging agar bisa terhindar dari beberapa penyakit kolesterol.

Baca Juga: ISPA dan Diare Mengancam di Bulan Juli Ini, Warga Bandung Diminta Waspada

Namun, jika sudah terlanjur terkena kolesterol, alangkah baiknya untuk segera dilakukan pengobatan.

Seorang dokter sekaligus YouTuber kesehatan dr. Saddam Ismail, mengungkapkan ada 2 bahan dapur yang bisa digunakan dalam mengobati penyakit kolesterol.

Seperti dikutip prfmnews.id dari dari kanal YouTube dr. Saddam Ismail, berikut 2 bumbu dapur yang bisa dikonsumsi dalam mengobati penyakit kolesterol.

Baca Juga: 4 Keutamaan Puasa Arafah pada 9 Dzulhijjah 1443 H, Beserta Niat dan Artinya

1. Bawang putih

Selain sering digunakan untuk menjadi bumbu masakan, bawang putih juga sering digunakan dalam mengobati beberapa penyakit,salah satunya penyakit kolesterol.

Dokter Saddam Ismail mengatakan bahwa bawang putih bagus dalam menurunkan tekanan darah tinggi yang bisa mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh.

“Bawang putih membuat pembuluh darah lebih rileks, serta membantu menurunkan kadar kolesterol,” ujar dr. Saddam Ismail.

Dokter Saddam Ismail menyarankan untuk mengkonsumsi bawang putih sebanyak 1-2 butir sehari.

“Sebaiknya dikonsumsi mentah, 1-2 butir saja,” ungkapnya.

Baca Juga: Pelaku Pelecehan di Stasiun Manggarai Tertangkap Usai Korban Berteriak

2. Jahe

Jahe merupakan bumbu dapur yang sangat bagus dalam mengobati penyakit kolesterol.

Selain itu, jahe juga bagus dalam mengurangi kadar lemak tubuh.

Hal tersebut dikarenakan, jahe memiliki banyak sekali kandungan yang bagus untuk tubuh, diantaranya yaitu saponin, flavonoid, amine, alkaloid, serta terpenoid.

“Kelima senyawa aktif tersebut bisa membantu merelaksasi pembuluh darah, serta menurunkan tekanan darah,” jelasnya.***

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: YouTube Saddam Ismail

Tags

Terkini

Terpopuler