Dibuka Sampai Besok, Segera Lakukan Pendaftaran Bantuan UMKM di Garut Melalui Link Ini

- 5 November 2020, 14:12 WIB
Tampilan formulir online pendaftaran bantuan UMKM di Kabupaten Garut.
Tampilan formulir online pendaftaran bantuan UMKM di Kabupaten Garut. /

PRFMNEWS - Dinas Koperasi dan UKM (KUKM) Kabupaten Garut masih membuka pendaftaran program bantuan modal kerja produktif bagi usaha mikro dan ultra mikro atau bantuan UMKM.

Untuk mendaftar, anda tak perlu pergi ke kantor desa ataupun kantor dinas KUKM. Anda tinggal mengisi data di link berikut ini:

Adapun kriteria UMKM yang boleh mendaftar adalah sebagai berikut : https://bit.ly/PEN-GARUT

Baca Juga: Kehalalan Vaksin Diragukan, KSP: Pemerintah Pasti Libatkan Organisasi Keagamaan

Kriteria pendaftar :

1. Pelaku usaha mikro dan ultra mikro yang belum pernah/ tidak sedang mengakses pembiayaan dari bank
2. Memiliki kegiatan usaha produktif mandiri
3. Bukan ASN, anggota TNI, Anggota Polri, pegawai BUMN atau BUMD.

Pendaftaran online merupakan pendaftaran mandiri oleh pelaku usaha mikro.

Baca Juga: Strategi Ikuti Era Digital 4.0, Humas Polda Jabar Terus Upgrade Keahlian Lewat Pendidikan

Pendaftaran cukup dilakukan satu kali dan mohon ketelitian dalam mengisi data.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x