Ibu Yudha Dibuat Menangis Haru Saat Dedi Mulyadi Datangi Rumahnya, ini Penyebabnya

- 26 November 2021, 11:40 WIB
Wakil Ketua Komisi 4 DPR RI, Dedi Mulyadi kembali bertemu dengan Yudha Dawami Abdas, mahasiwa yang viral karena sempat memprotes dirinya saat bersih-bersih di Pasar Rebo Purwakarta.
Wakil Ketua Komisi 4 DPR RI, Dedi Mulyadi kembali bertemu dengan Yudha Dawami Abdas, mahasiwa yang viral karena sempat memprotes dirinya saat bersih-bersih di Pasar Rebo Purwakarta. /Instagram @dedimulyadi71

Dedi yang sebelumnya telah melunasi tunggakan uang kuliah Yudha sekaligus biaya wisuda pun memastikan nominal yang harus dibayarkan oleh mahasiswa yang kini tengah menyusun skripsi tersebut.

“Berapa totalnya?”, tanya Dedi Mulyadi.

"Kurang lebih Rp20 juta Kang,” jawab Yudha.

“Perasaan bukan Rp20 juta deh totalnya, totalnya itu sampai selesai nanti diwisuda itu, total tunggakannya adalah Rp24 juta 30 ribu...Nih,” ucap Dedi sambil menyodorkan bukti pembayaran tunggakan biaya kuliah Yudha kepada sang mahasiswa itu.

Baca Juga: Atasi Masalah Sampah di Kota Bandung, DLHK Targetkan Sampah yang Dibuang ke TPA Hanya 70 Persen

Melihat sejumlah lembaran kertas bukti pembayaran biaya kuliahnya, Yudha tampak tersenyum lebar dan langsung menyalami tangan Dedi yang dibalas usapan ke rambut mahasiswa itu.

Tak hanya itu, tampak raut wajah ibunda Yudha menangis haru melihat anaknya memperoleh rezeki tak terduga dari seseorang yang sebelumnya sempat berdebat dengan putra tercintanya itu.

Yudha yang disebut oleh ibunya sebagai sosok anak berbakti kepada orang tua itu pun diminta oleh Dedi untuk lebih serius menyelesaikan skripsi, agar bisa segera lulus menjadi sarjana.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah