Waspada! Gelombang Tinggi Bisa Terjadi di Perairan Selatan Jawa Barat Hari Ini

21 Februari 2021, 10:03 WIB
Ilustrasi gelombang air laut. /Pixabay/4311868/

PRFMNEWS – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bandung mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi gelombang tinggi di perairan selatan Jawa Barat (Jabar) yang diprediksi bisa mencapai 4 meter.

Menurut Prakirawan Cuaca BMKG Bandung, Yan Firdaus, tingginya gelombang itu karena memasuki akhir musim hujan, tiupan angin cukup kencang sehingga membuat gelombang di perairan selatan Jabar cukup tinggi.

“Peringatan dini terkait dengan gelombang tinggi, waspadai terkait gelombang tinggi hingga 3-4 meter di perairan selatan Jawa Barat yang mulai berlaku pada hari ini hingga esok hari pukul 07.00 WIB,” kata dia saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Minggu 21 Februari 2021.

Baca Juga: BMKG Sampaikan Hujan Berpotensi Terjadi Hari Ini di Bandung Raya

Baca Juga: Pembahasannya Sudah 20 Tahun, Pegiat Isu Perempuan Dorong Pengesahan RUU Pekerja Rumah Tangga

Ia pun meminta warga yang berada di sekitaran perairan selatan Jabar, untuk dapat berhati-hati dan memperhatikan rambu keselamatan. Imbauan itu pun berlaku bagi warga yang hendak menuju kawasan selatan Jawa Barat khususnya di sekitaran pantai.

“Terkait dengan peringatan dini gelombang tinggi, bagi masyarakat yang berada di perairan selatan Jawa Barat atau ada keperluan ke perairan selatan Jawa Barat diharap untuk berhati-hati dan memperhatikan rambu keselamatan,” jelasnya.

Baca Juga: Ribuan Guru PAUD Hingga SMP di Cimahi Diusulkan Dapat Vaksin Covid-19

Baca Juga: Pendapatan UMKM di Jabar Turun Drastis, Tak Sedikit yang Bangkrut

Sementara itu, untuk di kawasan perairan utara, pun tercatat mengalami peningkatan tinggi gelombang.

“Informasi tinggi prakiraan gelombang pada saat ini 21 Februari 2021, ketinggian gelombang berkisar antara 0-1,5 meter di perairan utara dan di selatan Jawa Barat berkisar antara 2,5-3,5 meter,” tutupnya.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler