Pemeringkat Web Alexa.com Akan Akhiri Layanan Mulai 1 Mei 2022

9 Desember 2021, 13:50 WIB
Pengumuman alexa.com yang akan akhiri layanan mulai 1 Mei 2021. /

PRFMNEWS - Selama ini Alexa.com dikenal sebagai salah satu lembaga survei yang memperlihatkan peringkat website di dunia.

Namun setelah 25 tahun, web pemeringkat alexa.com itu akan berhenti dan akhiri layanan mulai 1 Mei 2022.

Kepastian ini dikabarkan Alexa dalam situs resmi mereka hari ini, Kamis, 9 Desember 2021.

Baca Juga: Respon Ayah Bibi Soal Nama Gala Sky Berubah di Buku Yasin dan Acara 40 Hari yang Terpisah: Wah Itu...

"Pemberitahuan Akhir Layanan," kata Alexa di awal pengumunannya itu.

Disebutkan dalam keterangan itu bahwa Alexa.com yang merupakan bagian dari Amazon itu akan berhenti mulai 1 Mei 2022.

"Kami akan menghentikan layanan Alexa.com pada 1 Mei 2022. Terima kasih telah menjadikan layanan kami sebagai tempat meriset konten, melakukan analisis, meneliti keyword, dan masih banyak lagi," demikian keterangan resmi dari situs Alexa.com.

Baca Juga: Ada Demo Buruh Lagi di Gedung Sate, Massa Mulai Bergerak dan Padati Sejumlah Ruas Jalan Bandung

Disebutkan bahwa alexa sudah hadir selama 25 tahun.

Selama itu Alexa meyakini bisa membantu banyak pihak untuk menemukan, mendapatkan, dan mengubah audiens digital.

Baca Juga: Seorang Pria Menangis Melihat Kekasihnya Dibonceng Pria Lain, Warganet Malah Salfok dengan Hal ini

"25 tahun lalu, kami mendirikan Alexa Internet. Selama lebih dari dua dekade Alexa membantu Anda menemukan, mendapatkan, dan mengubah audiens digital Anda," kata Alexa dalam keterangan itu.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler