5 Lagu Populer Sheila On 7, Nomor 4 Sering Diputar dalam Perpisahan

Tayang: 28 September 2024, 16:00 WIB
Penulis: TIM PRFM
Editor: Asep Yusuf Anshori
Lirik Lagu SEBERAPA PANTAS dari Sheila On 7 yang jadi OST Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta SCTV Tahun 2000-an
Lirik Lagu SEBERAPA PANTAS dari Sheila On 7 yang jadi OST Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta SCTV Tahun 2000-an /Instagram Sheila On 7

PRFMNEWS - Sheila On 7 menggelar konser di Bandung hari ini Sabtu 28 September 2024.

Band Sheila On 7 yang anggotanya terdiri dari Duta (vokal), Erros (gitar), dan Adam (bass) ini disebut-sebut akan memberikan kejutan pada konser di Bandung.

Untuk kamu, penggemar Sheila On 7 yang berencana datang ke konser, sebelum menghadiri tur band tersebut ada baiknya kalian para Sheila Gank, mengenal lebih dalam lagu-lagu terbaik dari Sheila On 7.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Wolves vs Liverpool di Liga Inggris Hari Ini

Berikut 5 lagu hits sheila on 7 yang masih populer hingga saat ini :

1. Hari Bersamanya

"Hari Bersamanya" menjadi salah satu lagu paling hits dari Sheila on 7 sampai saat ini.

Dirilis pada 2011, lagu ini menceritakan seorang pria yang grogi saat mendekati wanita yang dicintainya.

Liriknya yang mudah diingat membuat lagu ini tetap populer, dengan lebih dari 96 juta pemutaran di Spotify.

Baca Juga: Awas Macet! Begini Rekayasa Lalin Saat Konser Sheila On 7 di Stadion Si Jalak Harupat

2. Dan…

"Dan..." adalah salah satu single terpopuler Sheila on 7 yang dirilis pada 1999 dan masih terkenal hingga kini.

Dengan lebih dari 185 juta pemutaran di Spotify, lagu ini menggambarkan dilema seseorang yang harus mengakhiri hubungan tanpa menyakiti pasangannya

3. Seberapa Pantas

Lagu hits Sheila on 7 berikutnya adalah "Seberapa Pantas," dirilis pada 2002. Meski sudah 20 tahun, lagu ini tetap populer dengan lebih dari 135 juta pemutaran di Spotify.

Liriknya menggambarkan perjuangan seseorang yang diabaikan oleh orang yang dicintainya, serta kebimbangannya untuk move on atau terus berjuang.

Baca Juga: Pesan KH Miftah Farid ke Kang Arfi, Bantu Masyarakat Keluar dari Jeratan Praktik Bank Emok

4. Sebuah Kisah Klasik

"Sebuah Kisah Klasik" dari Sheila on 7 adalah pilihan tepat. Dirilis pada 2000, lagu ini telah diputar lebih dari 66 juta kali di Spotify.

Mengisahkan momen perpisahan dengan teman dekat yang ingin dikenang indah, lagu ini sering dijadikan lagu perpisahan sekolah.

5. Sephia

Dirilis pada tahun 2000, "Sephia" adalah lagu Sheila on 7 yang wajib kamu dengar.

Selain populer, lagu ini menyimpan banyak misteri yang belum terpecahkan. Dengan lebih dari 59 juta pemutaran di Spotify, "Sephia" mengisahkan perselingkuhan tanpa solusi dan mengingatkan pendengar bahwa tidak ada pembenaran akan perbuatan tersebut. (Dwiantari Kusumadewi/Job training)***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub