VIRAL Demi Nonton Pengabdi Setan 2, Pasutri ini Rela Turun Bukit Tempuh Perjalanan Darat dan Laut 80 Km

- 12 Agustus 2022, 14:45 WIB
Cerita viral seseorang harus naik turun bukit dan berlayar demi nonton Film Pengabdi Setan 2.
Cerita viral seseorang harus naik turun bukit dan berlayar demi nonton Film Pengabdi Setan 2. /Twitter @desabrini

Selain foto, pemilik akun juga mengunggah video khusus yang memperlihatkan perjalanan mereka menempuh jalur darat menuju pelabuhan ketika naik motor tersebut.

Pasutri itu tinggal di Kompleks Bandara Marinda, Papua Barat. Mereka rela naik motor menuruni perbukitan sejauh 10 km agar dapat sinyal untuk memesan tiket film tersebut secara online, beberapa hari sebelum tanggal penayangan perdana agar tak kehabisan.

Kemudian, mereka lanjut menyeberangi lautan untuk sampai ke bioskop terdekat di Kota Sorong yang jaraknya mencapai sekira 80 km.

Menurut pengakuannya, mereka menghabiskan biaya transportasi menuju bioskop yang jauh lebih mahal dibanding harga tiket film.

Namun, pengalaman tersebut menjadi sangat berkesan karena sudah dua tahun lamanya mereka tidak pergi ke bioskop. Kebersamaan itu juga menjadi momen spesial lantaran hari itu juga bertepatan dengan ulang tahun pernikahan mereka yang berusia dua tahun.

Baca Juga: Hati-hati, ini 8 Tanda dan Gejala Diabetes Pada Pria yang Wajib Kamu Ketahui

Perjuangan pasutri tersebut ternyata mendapat respons positif dari Joko Anwar. Unggahan mereka diunggah ulang oleh akun Twitter Rapi Films selaku rumah produksi Pengabdi Setan 2.

Akun tersebut juga mengunggah video di mana pasutri itu bersama teman-temannya yang juga ikut nonton ke Kota Sorong sedang video call dengan Joko Anwar dan sejumlah pemain Pengabdi Setan 2.

Saat video call tersebut, Joko Anwar sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada mereka yang rela berjuang demi nonton film hasil karyanya itu.

Baca Juga: FIFA Resmi Majukan Piala Dunia Qatar Satu Hari Lebih Awal ke 20 November 2022

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah