Empat TPST di Kota Bandung Direncanakan Beroperasi Tahun Ini

- 3 Februari 2024, 10:00 WIB
Salah satu Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Kota Bandung sedang dibangun, Jumat 2 Februari 2024
Salah satu Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Kota Bandung sedang dibangun, Jumat 2 Februari 2024 /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Ada empat Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Kota Bandung yang direncanakan beroperasi pada tahun 2024 ini.

Empat Tempat Pengolahan Sampah Terpadu tersebut yakni, TPST Cicukang Holis, TPST Astana Anyar, TPST Tegallega, dan TPST Gedebage.

Empat TPST ini disebut memiliki kapasitas pengolahan sampah antara lain 10 ton (Cicukang Holis), 28 ton (Astana Anyar), 30 ton (Tegallega) dan 390 ton (Gedebage).

Baca Juga: Jokowi Datang ke Bandung Besok, Ada Agenda Peresmian Terminal dan Penyerahan Sertifikat Tanah untuk Masyarakat

Jika ditotalkan, empat TPST ini nantinya berpotensi menangani sekitar 450 ton sampah di Kota Bandung.

Meski begitu, beberapa TPST ini disebut masih dalam proses pembangunan serta optimalisasi.

Sekda Kota Bandung Ema Sumarna meyakini empat TPST ini akan bisa beroperasi penuh pada tahun ini.

“Kalau kami hitung, kinerja TPST, kinerja kluster, sisa 900 ton ini optimis selesai,” ujarnya saat memonitor TPST Tegallaega, di kawasan Lapangan Tegallega Kota Bandung, Jumat 2 Februari 2024.

Baca Juga: Prioritas Pembangunan Kota Bandung Tahun 2024: Perbaikan Jalan dan Trotoar

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah