Di Bandung Bakal Ada Lomba Fashion Show Kucing, Catat Waktunya!

- 28 September 2023, 13:30 WIB
Fashion show untuk kucing di kota Bandung.
Fashion show untuk kucing di kota Bandung. /DKPP Kota Bandung/


PRFMNEWS - Kucing ikut fashion show emang bisa? tentu saja bisa. Inilah yang akan dihadirkan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung.

Sebagai bagian dari peringatan World Rabies Day 2023, DKPP Kota Bandung akan gelar fashion show kucing pada 8 November 2023 mendatang.

Rencananya fashion show kucing ini bakal digelar di Kantor DKPP Kota Bandung dengan tema profesi. Nantinya kucing yang akan ikut dalam lomba ini bisa didandani semenarik mungkin dengan tema pakaian profesi seperti tentara, dokter, PNS dan lainnya.

Baca Juga: Kasus Meningkat, DKPP Kota Bandung Gelar Vaksin Rabies Gratis, Klik Link Pendaftarannya

Bagi para pecinta hewan yang akan mendaftar, bisa langsung menghubungi melalui instagram @catloverbandung.

Kucing menggemaskan, nantinya akan lenggak lenggok di catwalk, yang langsung dinilai oleh juri profesional.

"Dinilainya dari kostum terkreatif dan unik, keserasian kostum kucing dan pemiliknya sampai aksi panggung," kata Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan DKPP Kota Bandung, Wilsandi Saefuloh.

Perlehatan lomba fashion show kucing terbuka untuk umum. Masyarakat bisa langsung mendaftarkan kucing kesayangannya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x