Tanpa Wilda, Bandung bjb Tandamata Masih Tetap Bertabur Bintang di Proliga 2024

4 Maret 2024, 17:00 WIB
Pemain baru Bandung bjb Tandamata Salsabila Dara. /Bandung bjb Tandamata/

BANDUNG, PRFMNEWS - Jelang Proliga 2024, tim voli putri Bandung bjb Tandamata mulai membentuk kerangka tim yang saat ini dipenuhi oleh pemain muda.

Jelang Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata dipastikan tidak akan diperkuat bintang di musim lalu, Wilda Nurfadhilah dan beberapa pemain senior lainnya.

Meski tanpa Wilda, Bandung bjb Tandamata tetap akan bertabur bintang meski banyak pemain muda di Proliga 2024.

Baca Juga: Bandung bjb Tandamata Datangkan 2 Pemain Muda nan Cantik untuk Proliga 2024

Hanya ada tiga pemain musim lalu yang bertahan di musim Proliga 2024 ini adalah Shella Bernadetha, Dya Hawa, dan Tiara Sanger.

Adapun beberapa bintang baru yang direkrut Bandung bjb Tandamata di antaranya adalah trio pemain muda Jabar yaitu Rani Setiawati, Salsabila Dara, dan Dinda Syifa.

Selanjutnya ada lima pemain TNI AU yang dibawa pelath Alim Suseno ke Bandung bjb Tandamata yaitu Afifah Syahes, Difa Meyda, Asyifa Nurlatifah, Esandrina Devega, dan Difa.

Setter muda penuh bakat dari Gresik, Khaslisa Azilia Rahma resmi mendarat ke Bandung bjb Tandamata sebagai pemain baru.

Baca Juga: Dari Gresik, Khalisa Azilia Rahma Pindah ke Bandung bjb Tandamata

Tak berhenti di sana, dua pemain muda nan cantik Syelomitha dan Selly pun resmi berseragam biru di Proliga 2024.

Skuad Bandung bjb Tandamata pun akan dilengkapi dengan hadirnya trio pemain muda lainnya yaitu Aulika Rassya, Calista Maya, dan Andra Rizkiazahra.

Meski banyak pemain muda, Bandung bjb Tandamata tetap membutuhkan pemain senior dan pilihan itu ditujukan kepada Agustin Wulandhari.

Kini, fans Bandung bjb Tandamata tinggal menantikan pengumuman pemain asing baru pengganti Ceren Kapucu dan Madeline Guillen.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler