Libur Long Weekend, KAI Operasikan 10 Kereta Api Tambahan untuk Rute Favorit Mulai 7 Februari 2024

- 6 Februari 2024, 18:30 WIB
Ilustrasi penumpang kereta. PT KAI tambah perjalanan kereta di masa long weekend libur isra miraj dan imlek 2024.
Ilustrasi penumpang kereta. PT KAI tambah perjalanan kereta di masa long weekend libur isra miraj dan imlek 2024. /PT KAI/

Baca Juga: Mau Naik Kereta Wisata Ambarawa di Libur Long Weekend Februari 2024? Cek Jadwal dan Harga Tiket Terbarunya

“Jumlah tersebut masih 64% dari total keseluruhan tiket KA Jarak Jauh yang dijual sebanyak 722.472 tiket,” ucap Joni.

KAI berharap masyarakat yang telah merencanakan bepergian pada periode long weekend Isra Mikraj dan Cuti Bersama Imlek namun belum memiliki tiket agar segera membelinya baik melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, ataupun kanal lainnya yang bekerja sama resmi dengan KAI.

Jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi Access by KAI yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan.

Baca Juga: Upaya yang Dilakukan Pemkot Bandung Agar Exit Tol KM 149 Segera Dibuka Lagi untuk Atasi Macet Gedebage

Joni menambahkan, sejauh ini rute favorit masyarakat pada periode long weekend tersebut adalah Jakarta - Surabaya pp, Jakarta - Solo pp, Jakarta - Malang pp, Yogyakarta - Banyuwangi pp, Blitar - Bandung pp, dan relasi lainnya.

“Dalam menyediakan transportasi kereta api khususnya di masa long weekend, KAI memastikan akan menghantarkan masyarakat dengan aman dan bebas dari kemacetan di jalan raya. Sehingga momen liburan bersama keluarga atau kawan dapat dinikmati pelanggan dengan nyaman dan menyenangkan,” tutup Joni. ***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x