Ini Kuota Formasi CPNS dan PPPK pada Seleksi CASN 2023

- 18 Agustus 2023, 20:30 WIB
Ilustrasi seleksi CPNS.
Ilustrasi seleksi CPNS. /Budi Satria/prfmnews.id

PRFMNEWS - Pemerintah akan kembali membuka seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) pada tahun 2023 ini. Dalam seleksi CASN 2023 ini akan ada 572.496 formasi yang akan dibuka.

Berdasarkan keterangan dari Plt. Kepala Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Haryomo Dwi Putranto, pemerintah masih memprioritaskan memenuhi kebutuhan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Kata dia, dari total formasi 572.496 yang ditetapkan, ada alokasi 543.593 untuk PPPK. Sementara kebutuhan pengadaan bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dialokasikan sebesar 28.903 dari total formasi.

Baca Juga: Menteri PAN-RB: Rekrutmen CASN 2023 Dibuka untuk Umum, Tidak Hanya Jalur Kedinasan Saja

Kata Dwi, mekanisme pengadaan ASN 2023 ditetapkan sesuai dengan kebutuhan kelompok jabatan ASN, yakni jabatan fungsional dan jabatan pelaksana. Kebutuhan jabatan fungsional ditetapkan sesuai dengan jumlah pegawai yang akan pensiun.

Sementara untuk kelompok jabatan pelaksana (administrasi), selain disesuaikan dengan proyeksi pensiun pegawai juga menyesuaikan kebutuhan SDM yang bisa digantikan dengan proses digitalisasi.

Adapun kebutuhan PPPK pada seleksi CASN 2023 didominasi tenaga pendidikan dan tenaga kesehatan. Sementara kebutuhan PNS dialokasikan untuk jabatan-jabatan fungsional atau keahlian lainnya sesuai kebutuhan instansi. Hal ini sejalan dengan target pemerintah yang memprioritaskan sektor kesehatan dan pendidikan.

Baca Juga: Pemerintah Buka 572.496 Formasi CASN, Proses Seleksi Dimulai September 2023

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x