Nonton Langsung Piala AFF, Presiden Jokowi Bersyukur Timnas Indonesia Menang 2-1 dari Kamboja

- 24 Desember 2022, 11:43 WIB
Presiden Joko Widodo menyaksikan laga Timnas Indonesia lawan Kamboja di Piala AFF, Jumat 23 Desember 2022
Presiden Joko Widodo menyaksikan laga Timnas Indonesia lawan Kamboja di Piala AFF, Jumat 23 Desember 2022 /BPMI Setpres

 

PRFMNEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Jokowi menyaksikan secara langsung laga Timnas sepak bola Indonesia melawan Kamboja. 

Laga turnamen Piala AFF antara Indonesia menghadapi Kamboja berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada Jumat, 23 Desember 2022.

Jokowi bersyukur, karena laga tersebut dimenangkan oleh timnas Indonesia dengan unggul 2-1 atas Kamboja. 

Baca Juga: Full Time: Timnas Indonesia Kalahkan Kamboja 2-1 di Pertandingan Grup A Piala AFF 2022

"Ya alhamdulillah timnas kita menang 2-1, patut kita syukuri, tapi besok sudah akan berangkat ke Kuala Lumpur, ke Malaysia untuk tanding dengan Brunei. Kita doakan menang lagi,” ujar Jokowi seperti dikutip dari laman Setkab.

Di awal pertandingan pada menit ke-7, timnas Indonesia unggul cepat lewat gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri, sehingga kedudukan 1-0 untuk Indonesia. 

Namun tak berselang lama Kamboja berhasil membalas di menit ke-15 lewat gol Saret Krya, setelah memanfaatkan sepak pojok sehingga skor menjadi 1-1.

Baca Juga: Starting Eleven Timnas Indonesia vs Kamboja Piala AFF Hari Ini

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x